Gak Ada Obat! Haaland Pecahkan Rekor Gol Terbanyak dalam Semusim Liga Inggris

- Kamis, 4 Mei 2023 | 12:54 WIB
Penyerang Manchester City, Erling Haaland, ciptakan rekor di Liga Inggris. (Reuters/Jason Cairnduff)
Penyerang Manchester City, Erling Haaland, ciptakan rekor di Liga Inggris. (Reuters/Jason Cairnduff)

Penyerang Manchester City, Erling Haaland, kembali membuat pecinta Liga Inggris berdecak kagum. Pasalnya, Haaland baru dinobatkan sebagai pemain dengan catatan gol terbanyak dalam satu musim kompetisi Liga Inggris.

Haaland Pecahkan Rekor Gol Terbanyak dalam Semusim Liga Inggris

Haaland sejauh ini sudah mencetak 35 gol dari 33 penampilan bersama Man City di Liga Inggris 2022/2023. Penyerang asal Norwegia tersebut berhasil melewati catatan rekor milik dua penyerang legendaris Liga Inggris, yakni Alan Shearer dan Andy Cole (34 gol).

Baca Juga: Haaland Gagal Penalti, De Bruyne: Dia Tak Akan Senang

Kini, Haaland hanya butuh dua gol lagi untuk bisa memecahkan rekor sebagai penyerang dengan catatan gol terbanyak di divisi teratas Liga Inggris, termasuk sebelum era Premier League milik Ron Davies dengan 37 gol pada musim 1966/1967.

Rekor tersebut berhasil dipecahkan oleh Haaland kala membantu Man City menaklukkan West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris musim 2022/2023. Man City sendiri berhasil menyelesaikan laga dengan kemenangan 3-0 atas West Ham.

-
Penyerang Manchester City, Erling Haaland, ciptakan rekor di Liga Inggris. (Twitter/@OptaJoe)

Ya, Haaland menjadi salah satu pencetak gol kemenangan Man City atas West Ham di laga yang berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (4/5/2023) dini hari WIB. Haaland mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-70.

Man City Kembali ke Puncak Klasemen Sementara Liga Inggris 2022/2023

Berkat kemenangan tersebut, Man City pun berhasil kembali merebut posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dari Arsenal. Kini tim berjuluk The Citizens tersebut unggul satu poin dari Arsenal dengan koleksi 79 poin.

Baca Juga: Luar Biasa! Haaland Samai Rekor Gol Terbanyak Mohamed Salah di Liga Inggris

Man City pun berpotensi untuk bisa memperlebar jarak mereka dengan Arsenal. Pasalnya tim asuhan Pep Guardiola tersebut masih memiliki tabungan pertandingan untuk dijalani di Liga Inggris musim ini.

Man City sendiri berkikutnya bakal melawan Leeds United yang tengah berjuang dari ancaman degradasi. Laga antara Man City kontra Leeds United akan berlangsung pada, Sabtu (6/5/2023) malam WIB, di Etihad Stadium.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X