INDOZONE.ID - Lionel Messi santer diisukan bakal mengikuti jejak Cristiano Ronaldo untuk merumput di Arab Saudi. Hal ini lantas mendapat tanggapan dari Ketua Umum Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF), Ibrahim Alkassim.
Sempat dikabarkan bahwa Pemerintah Arab Saudi akan membantu Al Hilal untuk mengontrak Lionel Messi. Tidak tanggung-tanggung, Messi disebut akan digaji 246 juta pounds (Rp4,5 triliun) per tahun.
Nominal tersebut sejatinya lebih besar dari yang diterima Ronaldo sekarang. Pasalnya, Ronaldo dibayar oleh Al Nassr 175 juta pounds (Rp3,3 triliun) sehingga menjadikannya sebagai pesepak bola dengan gaji tertinggi di dunia.
Kendati demikian, Ibrahim Alkassim mengaku tidak tahu-menahu perihal perekrutan Messi ini. Hanya saja, ia gak memungkiri kalau kehadiran Messi di Liga Arab Saudi akan sangat berarti.
Baca Juga: Sah! Shayne Pattynama Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Dapat Amunisi Baru
“Saat ini kami tidak tahu apa-apa tentang kemungkinan kedatangan Lionel Messi. Meskipun saya tidak menyembunyikannya, sebagai Federasi Saudi, kami ingin dia suatu hari nanti bermain di liga domestik,” kata Ibrahim Alkassim, dikutip dari Goal International.
“Gagasan Federasi selalu untuk meningkatkan sepak bola kami, dan tentu saja kami ingin melihat Cristiano dan Messi di liga yang sama lagi, tetapi kenyataannya kami tidak tahu apa-apa sekarang,” sambungnya.
Baca Juga: Kabar Gembira buat Fans Arsenal, Gabriel Jesus Kasih Informasi Kapan Bakal Merumput Lagi
Saat ini Lionel Messi masih memiliki kontrak di Paris Saint-Germain (PSG) hingga 30 Juni 2023 mendatang. Namun, Messi masih belum mau meneken kontrak baru yang ditawarkan PSG.