Persija Datangkan Hanno Behrens, Thomas Doll: Dia Pemain yang Produktif

- Selasa, 5 Juli 2022 | 10:22 WIB
Hanno Behrens menjadi pemain asing ketiga Persija untuk Liga 1 2022/2023. (Instagram/hannobehrens18)
Hanno Behrens menjadi pemain asing ketiga Persija untuk Liga 1 2022/2023. (Instagram/hannobehrens18)

Persija baru saja mendatangkan seorang gelandang asing baru. Gelandang itu adalah Hanno Behrens, ia menjadi pemain asing ketiga yang didatangkan Persija untuk Liga 1 2022/2023.

Pemain berusia 32 tahun ini menjadi pemain pertama Jerman yang bermain untuk Persija.

Hanno menanda tangani kontrak berdurasi tiga tahun. Pelatih Persija, Thomas Doll berharap kedatangan Hanno bisa menyempurnakan sistem permainan tim agar menjadi yang paling tangguh di musim depan.

Baca juga: Blackburn Rovers kembali Persilahkan Umat Muslim di Inggris Salat Idul Adha di Ewood Park

“Akhirnya lini tengah kami kedatangan Hanno. Saya sudah beberapa kali meneleponnya untuk berbicara dengan mengenai kepindahannya dan dia sudah tidak sabar untuk datang ke sini,” kata Thomas dikutip dari laman resmi klub, Selasa (5/7/2022).

“Bagi saya Hanno adalah pemain tengah yang sangat produktif. Saya harap dia bisa membantu lini tengah untuk mengalirkan bola ke depan. Hanno memiliki pengalaman bermain di klub Jerman. Salah satunya klub saya terdahulu, Hansa Rostock dan Hamburg SV,” lanjutnya.

Hanno menghabiskan seluruh waktu berkariernya di Jerman. Dia pernah bermain untuk Hamburg SV dan Hamburg SV II (2008-2012), lalu dia bermain untuk Darmstadt 98 selama tiga tahun (2012-2015), setelah itu bermain di 1. FC Nürnberg (2015-2021), dan terakhir bermain untuk Hansa Rostock.

Hanno termasuk gelandang yang sangat produktif. Terbukti selama kariernya, Hanno berhasil mencetak total 54 gol. Hanno mengoleksi tujuh gol saat berseragam Hamburg SV, 12 gol bersama Darmstadt 98, dan 30 gol dalam 181 penampilan bersama 1. FC Nürnberg. Hanno pun mencetak lima gol dan enam assist kala membela Hansa Rostock.

Penulis: Raihandhika Nuur Sidiq

Artikel menarik lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X