Jadwal Grup E Piala Dunia 2022: Duel Panas Spanyol vs Jerman

- Rabu, 9 November 2022 | 12:25 WIB
Pemain Timnas Spanyol melakukan selebrasi (Twitter/@SeFutbol)
Pemain Timnas Spanyol melakukan selebrasi (Twitter/@SeFutbol)

Pertandingan yang bakal tersaji di Grup E Piala Dunia Qatar 2022 disinyalir akan berlangsung seru karena mempertemukan dua raksasa Eropa, Jerman dan Spanyol. Grup E ini juga dihuni oleh Jepang dan Kosta Rika.

Duel antara Timnas Jerman vs Timnas Spanyol ini akan terlaksana pada matchday kedua Grup E, tepatnya Senin (28/11/2022) pukul 02.00 dini hari WIB. Bukan tak mungkin laga ini akan menjadi penentu siapa yang berhak lolos ke babak 16 besar.

Secara materi pemain, Spanyol dan Jerman bisa dibilang sama kuat. Keduanya juga cukup aktif melakukan regenerasi skuad. Di kubu Jerman misalnya, ada Jamal Musiala dan Kai Havertz yang sudah menjelma menjadi bagian penting tim.

Sementara di pihak Timnas Spanyol, nama-nama seperti Gavi, Pedri, hingga Ferran Torres menjadi inti permainan dalam skuad asuhan Luis Enrique. Tak ayal, tampil di ajang sebesar Piala Dunia akan menjadi tantangan bagi para bintang muda ini.

Menilik pada head to head kedua tim dalam lima pertemuan terakhir, Spanyol tercatat lebih unggul dari Jerman. La Fura Roja menang dua kali, sedangkan Jerman sekali. Adapun dua laga lainnya berakhir imbang.

Kendati demikian, yang patut menjadi sorotan adalah pertemuan kedua tim di pertandingan terakhir. Sebab, Spanyol menang besar dengan skor 6-0 dalam ajang UEFA Nations League, pada 18 November 2020 lalu.

Baca Juga: Magalhaes Unggul Segalanya, Kok Tite Lebih Pilih Bremer untuk Dibawa ke Piala Dunia 2022?

Performa Timnas Jerman sendiri memang cukup mengkhawatirkan di bawah komando Hansi Flick. Dalam tujuh pertandingan terakhir yang dilakoni Der Panzer, mereka hanya menang satu kali.

Berikut jadwal lengkap Grup E Piala Dunia Qatar 2022:

Matchday 1:

Jerman vs Jepang (23/11/2022) 20.00 WIB

Spanyol vs Kosta Rika (23/11/2022) 23.00 WIB

Matchday 2:

Jepang vs Kosta Rika (27/11/2022) 17.00 WIB

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X