Pemain Liga Champions Ini Dipastikan Bermain di Laga Malaysia vs Timnas Indonesia

- Kamis, 16 Desember 2021 | 12:58 WIB
Pemain keturunan Malaysia-Denmark Dion-Joan Cools. (Instagram/@djcools)
Pemain keturunan Malaysia-Denmark Dion-Joan Cools. (Instagram/@djcools)

Malaysia dipastikan bakal mendapatkan tambahan amunisi ketika menghadapi tim nasional (Timnas) Indonesia di matchday keempat Grup B Piala AFF 2020. Skuad berjuluk Harimau Malaya itu dipastikan bakal dibela oleh Dion-Joan Cools di laga itu.

Kabar ini tentu bakal menjadi yang kurang menyenangkan bagi Timnas Indonesia. Pasalnya Cools memang harus diwaspadai Timnas Indonesia, lantaran hingga kini berstatus sebagai pemain tim papan atas Liga Denmark, yakni FC Midtjylland.

Bahkan pada musim lalu, Cools tampil reguler di sisi kanan pertahanan FC Midtjylland kala tampil di ajang Liga Champions. Cools pun sempat membantu FC Midtjylland bermain imbang melawan Liverpool pada babak penyisihan.

Tampilnya Cools di pertandingan kontra Timnas Indonesia pada matchday pamungkas Grup B Piala AFF 2020 sendiri dikonfirmasi langsung oleh pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe. Bahkan ia bakal memainkan Cools dari menit awal saat berhadapan melawan Timnas Indonesia.

"Kita bakal memiliki Dion Cools yang diperkirakan tiba di Singapura pada hari ini. Untuk mengisi lini pertahanan seiring tidak turunnya Aidil dan Shahrul di laga hari Minggu nanti," ucap Tan Cheng Hoe, seperti disadur dari Vocket Malaysia, Kamis (16/12/2021).

Malaysia sendiri bertekad untuk bisa memetik kemenangan kala berhadapan melawan Timnas Indonesia. Sebab hanya itu cara untuk Malaysia agar bisa melaju ke babak semifinal Piala AFF 2020.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X