Jose Mourinho akan Dipecat? Ini Sosok Pelatih Penggantinya

- Kamis, 25 Februari 2021 | 08:15 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. (REUTERS/Kirsty Wigglesworth)
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. (REUTERS/Kirsty Wigglesworth)

Tottenham Hotspur baru saja meraih hasil positif usai mengalahkan Wolfsberg AC pada lanjutan Europa League dengan skor telak 4-0, Kamis (25/2/2021) dinihari. Namun hasil tersebut nampaknya tidak melunturkan isu pemecatan pelatih mereka, Jose Mourinho.

Dengan peforma yang kurang memuaskan membuat posisi Jose Mourinho semakin tersudut. Kabatnya, pihak Tottenham akan segera mendepak pelatih asal portugal tersebut. Dan, satu nama yang terdepan untuk mengganti Mourinho adalah pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann.

Dilansir dari Telegraph, Spurs kabarnya menginginkan Nagelsmann. CEO Daniel Levy ingin klub yang bermaskas di London tersebut kembali  mendapatkan tempat dan berlaga di Liga Champions pasca-pindah ke stadion baru.

Mourinho sendiri mengaku hubungannya dengan Daniel Levy baik-baik saja. Komunikasi di antara keduanya juga tetap terbangun dan saling menghormati.

“Hubungan saya (dengan Levy) sama sejak hari pertama, kami saling menghormati dengan komunikasi terbuka. Tidak ada kontradiksi di antara kami karena kami berdua merasakan hal yang sama,” ujar Mourinho.

Tottenham terhitung dalam performa labil dan tampil tidak menghibur musim ini. Sempat nangkring di papan atas pada awal musim, Harry Kane dkk kalah lima kali dalam enam laga terbaru di Liga Primer Inggris dan kini tercecer di urutan ke-9 klasemen sementara.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X