Ada Wacana Pemain yang Kerubungi Wasit Dihadiahi Kartu Kuning

- Selasa, 26 Mei 2020 | 12:40 WIB
Ilustrasi: Pemain mengerumuni wasit untuk protes. (REUTERS/Albert Gea)
Ilustrasi: Pemain mengerumuni wasit untuk protes. (REUTERS/Albert Gea)

Seorang mantan wasit Serie A, Nicola Rizzoli mengusulkan ide di mana wasit berhak hadiahi kartu kuning ke pemain yang mengepungnya. Hal ini tujuannya melindungi wasit di tengah Covid-19.

Dalam proposal yang akan diajukan Rizzoli itu, para pemain diimbau agar tak mendekati wasit secara berkelompok jika terjadi pelanggaran.

Apabila ada yang mendekati wasit dalam jarak kurang dari dua meter, maka mereka bisa diberikan kartu kuning.

Meski begitu, kapten tim tetap bisa berbicara atau bertanya kepada pengadil lapangan sebagai perwakilan timnya. Kapten hanya bisa mendekati wasit seorang diri saja dan tetap memperhatikan jarak.

Aturan ini kabarnya akan mulai diberlakukan di liga-liga top Eropa. Peraturan ini juga diharapkan dapat membuat pemain lebih tenang dan tak mudah emosi jika ada keputusan yang kontroversial dari wasit.

"Anda dapat berdialog dengan tenang dan tetap menaruh hormat kepada wasit. Berdiskusi antara dua orang, bukannya satu lawan empat orang. Kemudian mulai hormati aturan jaga jarak," kata Rizzoli kepada SportMediaset, dilansir dari Football Italia.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X