Simeone Akui Kekalahan Atas Leipzig dan 'Legowo' Tersingkir dari Liga Champions

- Jumat, 14 Agustus 2020 | 11:55 WIB
Diego Simeone, pelatih Atletico Madrid. (REUTERS/HANDOUT)
Diego Simeone, pelatih Atletico Madrid. (REUTERS/HANDOUT)

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone menerima dengan lapang dada kekalahan timnya atas RB Leipzig yang membuat mereka tersingkir dari Liga Champions.

Ya, secara mengejutkan Los Rojiblancos menyerah di tangan tim Jerman dengan skor tipis 1-2.

Leipzig berhasil unggul lebih dulu di menit ke-50 lewat gol Dani Olmo. Atletico berhasil menyamakan kedudukan lewat titik putih yang dieksekusi Joao Felix di menit ke-70.

Namun 2 menit sebelum waktu normal habis, Leipzig kembali menambah gol lewat Tyler Adams. Keunggulan Leipzig 2-1 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan.

Alhasil, klub Bundesliga yang baru berdiri 11 tahun itu melaju ke semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya.

Meski kalah, Simeone memberikan ucapan selamat kepada Leipzig saat mereka melaju ke pertemuan semifinal dengan Paris Saint-Germain.

"Kami sudah memberikan semua yang kami miliki tapi belum bisa maksimal. Saya menyukai Leipzig. Mereka memiliki determinasi, antusiasme, dan kesegaran yang hebat. Itu merugikan kami. Tidak ada alasan," kata Simeone kepada Movistar.

"Kami memberikan yang terbaik dan berhasil mencapai perempat final. Kami bermain dengan adil dan kami harus memberi selamat kepada lawan," tambahnya.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X