Soal Perdebatan Pemain Terbaik antara Ronaldo vs Messi, Ini Jawaban Lewandowski

- Jumat, 24 Desember 2021 | 17:16 WIB
Striker Bayern Munich Robert Lewandowski (REUTERS/Andreas Gebert)
Striker Bayern Munich Robert Lewandowski (REUTERS/Andreas Gebert)

Striker Bayern Munich, Robert Lewandowski angkat bicara mengenai perdebatan siapa pemain terbaik dunia antara Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi.

Messi diketahui telah memenangkan penghargaan pemain terbaik dunia alias Ballon d'Or ketujuhnya tahun 2021 ini mengalahkan Lewandowski di posisi kedua, dan unggul 2 trofi dari Ronaldo.

Ronaldo dan Messi memang telah mendominasi pemenang gelar individu bergengsi beberapa tahun belakangan ini di mana hanya Luka Modric yang sempat mengentikan keduanya pada 2018 lalu.

Lewandowski pun mengungkapkan penilaiannya tentang perbedaan utama antara Messi dan Ronaldo. Menurut kapten Polandia itu, memilih yang terbaik di antara kedua pemain bintang tersebut hanya masalah preferensi.

Baca Juga: Kurang Apa Lewandowski sampai Harus ‘Dighosting' Ballon d’Or?

“Sejak saya menjadi seorang profesional, Messi dan Ronaldo berada di atas semua orang. Itu selalu menjadi duel di antara mereka. Ini semua tentang pemain seperti apa yang Anda sukai," ujar penyerang 33 tahun itu dikutip dari Mirror, Jumat (24/12/2021).

Seperti kebanyakan pandangan orang lain, bagi Lewy, Ronaldo adalah sosok yang sukses berkat kerja kerasnya sedangkan Messi memang terlahir dengan bakat sepak bola yang hebat.

“Jawaban atas pertanyaan (yang lebih unggul) itu sulit. Saya menghormati kerja keras Cristiano Ronaldo. Bagi Messi, segalanya tampak mudah. Saya pikir Cristiano harus bekerja lebih keras untuk berhasil," tuturnya.

Terlepas dari itu, Lewandowski telah menjadi pemain kedua yang berbasis di Jerman yang menjadi favorit pemenang Ballon d'Or abad ini, setelah Ribery finis di urutan ketiga tahun 2013.

Tahun ini, Lewandowski bahan menyamai rekor gol tahunan terbaik Ronaldo sepanjang masa dengan mencetak 69 gol sepanjang tahun kalender.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X