Belum Perbarui Kontrak di Barcelona, Messi dan Keluarga Pulang Kampung ke Argentina

- Kamis, 27 Mei 2021 | 14:29 WIB
Lionel Messi. (REUTERS/ALBERT GEA)
Lionel Messi. (REUTERS/ALBERT GEA)

Lionel Messi dan keluarga dikabarkan pulang kampung ke Argentina, Selasa (26/5/2021) setelah diberi izin untuk melewatkan pertandingan La Liga terakhir Barcelona di tengah ketidakpastian masa depannya di klub.

Messi berangkat bersama istrinya, Antonela Roccuzzo dan ketiga anaknya, Thiago, Mateo, dan Ciro.

Pengawalnya, Pepe Costa menemani mereka saat naik pesawat pada Selasa malam di bandara El Prat Barcelona, Spanyol.

Mereka langsung menuju terminal bandara tanpa berhenti setelah diturunkan dari mobil.

Sejumlah fotografer menunggu untuk mengabadikan foto keluarga terakhir mereka di tanah Spanyol.

Pemain berusia 33 tahun dijadwalkan akan bertemu dengan skuad nasional Argentina untuk 2 pertandingan kualifikasi Piala Dunia dengan Chile dan Kolombia pada 3 dan 8 Juni.

Kemudian, mereka akan memulai perjuangan kembali meraih kejayaan di turnamen Copa America.

Sementara itu, istri dan anak-anak Messi diharapkan berangkat ke kota asalnya Rosario untuk bertemu kembali dengan keluarga dan teman.

Messi meninggalkan ibu kota Catalan tanpa memperbarui kontrak klubnya yang akan berakhir pada 30 Juni dan tengah dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester City dan Paris Saint-Germain.

Namun, penggemar Barcelona optimis jika sang kapten akan tetap bertahan di mana rekan senegaranya, Sergio Aguero dikabarkan akan segera merapat ke Camp Nou bulan depan.

Menjelang kontraknya berakhir di Barca, Messi absen dari pertandingan melawan Eibar akhir pekan lalu mengingat tim besutan Ronald Koeman itu sudah tanpa peluang untuk memenangkan gelar La Liga dan harus puas finis di posisi 3.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X