Sedihnya Barcelona, 'Surat Cinta' Kembali Ditolak

- Kamis, 26 Maret 2020 | 15:01 WIB
Tawaran Barcelona untuk mendapatkan pemain Borussia Monchengladbach ditolak. (REUTERS/Albert Gea)
Tawaran Barcelona untuk mendapatkan pemain Borussia Monchengladbach ditolak. (REUTERS/Albert Gea)

Barcelona dikabarkan mendekati pemain Borussia Monchengladbach, Alassane Plea. Bahkan, Blaugrana sudah mengincar sang pemain sejak Januari lalu.

Performa apik pemain berusia 27 tahun di Bundesliga dan Liga Europa jadi daya tarik. Dia bisa jadi opsi pengganti Luis Suarez dan Ousmane Dembele yang kerap diganggu cedera.

Barcelona dilaporkan sudah melayangkan penawaran. Sayangnya, menurut laporan Bild, proposal itu ditolak.

Klub asal Jerman itu belum berniat untuk melepas Plea. Namun, Direktur Olahraga Monchengladbach, Max Eberl dikabarkan, siap membuka pintu jika ada yang bersedia membayar €50 juta (sekitar Rp888 miliar) untuk pemain asal Prancis itu. 

Ini penolakan kedua yang dirasakan Barcelona. Sebelumnya, penawaran mereka untuk mendapatkan Lautaro Martinez juga dimentahkan Inter Milan.

Padahal, Barcelona rela membayar €70 juta (sekitar Rp1,2 triliun) plus Arturo Vidal dan Nelson Semedo. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X