Eks Pemain Chelsea yang Jadi Korban Gempa Sudah Ditemukan, Gimana Kondisinya?

- Selasa, 7 Februari 2023 | 10:38 WIB
Christian Atsu saat masih berseragam Chelsea. (Instagram/@chris_atsu)
Christian Atsu saat masih berseragam Chelsea. (Instagram/@chris_atsu)

Mantan pemain Chelsea, Christian Atsu, yang menjadi korban Turki akhirnya ditemukan. Lantas seperti apa kondisi pemain berusia 31 tahun tersebut?

Diketahui, pada Senin (6/2/2023) gempa dahsyat berkekuatan magnitudo (M) 7,8 mengguncang Turki dekat perbatasan Suriah. Gempa tersebut pun memakan korban luka-luka hingga 14.500, serta korban jiwa setidaknya menembus 3.800 orang.

Selain itu, masih ada puluhan ribu orang lainnya yang masih dalam pencarian. Salah satu sosok yang sempat hilang kabar adalah Atsu.

Baca Juga: Gempa Dahsyat Magnitudo 7,8 Guncang Turki Dekat Perbatasan Suriah, Ratusan Orang Tewas

Ya, pemain berkebangsaan Ghana tersebut memang menjadi salah satu korban gempa Turki. Pasalnya, Atsu memang tengah menjalani karier di klub Liga Turki, yakni Hatayspor.

Hatayspor sendiri merupakan klub yang bermarkas di Antakya, sebuah kota yang memang tidak terlalu jauh dari pusat gempa dahsyat Turki. Atsu pun sempat hilang beberapa jam, sebelum akhirnya ditemukan.

Baca Juga: Foto-foto Dampak Gempa M 7,8 Guncang Turki Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan 3 WNI Terluka

Seperti INDOZONE sadur dari The Guardian, Selasa (7/2/2023), Atsu ditemukan di bawah reruntuhan bangunan. Atsu pun langsung dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan, lantaran kondisinya mengkhawatirkan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi terkini terkait kondisi dari Atsu. Namun banyak pecinta sepak bola mengirimkan doa agar pemain yang pernah merumput di Newcastle tersebut baik-baik saja.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X