Beda dengan Jordi Amat, Bintang Vietnam Ini Resmi Gabung Klub Liga Prancis

- Kamis, 30 Juni 2022 | 12:36 WIB
Pemain andalan Vietnam Nguyen Quang Hai resmi bergabung dengan klub Liga Prancis Pau FC. (Instagram/@nguyenquanghai12041997)
Pemain andalan Vietnam Nguyen Quang Hai resmi bergabung dengan klub Liga Prancis Pau FC. (Instagram/@nguyenquanghai12041997)

Pemain andalan Vietnam Nguyen Quang Hai mencoba peruntungan berkarier di kompetisi sepak bola Prancis. Ya, Quang Hai resmi bergabung dengan klub Liga Prancis Pau FC di bursa transfer musim panas 2022.

Quang Hai pun lantas memberikan tanggapannya mengenai terkait bergabungnya ia bersama Pau FC. Pemain berusia 25 tahun tersebut mengaku sangat bahagia dengan kesempatan bermain di Pau FC.

"Saya senang dan bangga, terima kasih kepada teman-teman saya, orang tua dan keluarga, penggemar, kepada media dan semua orang yang terus berada di sisi saya,” ujar Quang Hai dilansir dari media Vietnam Bongda24h, pada Kamis (30/6/2022).

Quang Hai disebut-sebut akan diikat kontrak berdurasi dua tahun bersama Pau FC. Bahkan Quan Hai kabarnya juga bakal dilibatkan dengan sejumlah pertandingan pramusim yang dilakoni oleh Pau FC.

Baca Juga: Bangga! Lapangan Sepak Bola Bertaraf Internasional Milik Momo Geisha Dikunjungi Ronaldinho

Kabar Quang Hai tersebut tentu jadi pukulan telak bagi para pecinta sepak bola Tanah Air. Terlebih setelah adanya kabar bahwa calon pemain naturalisasi Jordi Amat yang justru memilih berkarier di kompetisi Liga Malaysia Johor Darul Takzim (JDT).

Bahkan, manajemen JDT sendiri sudah mengumumkan perekrutan Amat di Instagram mereka belum lama ini. Keputusan Amat itu pun membuat penggemar sepak bola Indonesia geram, bahkan mereka meminta agar proses naturalisasi pemain berusia 30 tahun itu dibatalkan.

Meski, hingga berita ini diturunkan, belum ada indikasi bahwa proses naturalisasi Amat akan dibatalkan. Sebab Shin Tae-yong nampaknya masih ingin menjadikan Amat sebagai sosok di lini pertahanan tim asuhannya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X