Menanti Duet Maut Mbappe dan Benzema di Timnas Prancis, Ada yang Semangat Abis

- Rabu, 19 Mei 2021 | 15:28 WIB
Karim Benzema dan Kylian Mbappe. (photo/Instagram/@k.mbappe)
Karim Benzema dan Kylian Mbappe. (photo/Instagram/@k.mbappe)

Tim nasional (timnas) Prancis seperti mendapat suntikan kekuatan dengan kembalinya Karim Benzema ke skuad untuk turnamen EURO 2020.

Pasalnya, pada Selasa (18/5/2021), Prancis mengonfirmasi nama Benzema kembali masuk dalam skuad Didier Deschamps untuk pertama kalinya sejak 2016.

Selain menghebohkan publik sepak bola, kabar kembalinya penyerang Real Madrid itu ke skuad Les Bleus juga disambut dengan semangat oleh rekan senegaranya, Kylian Mbappe.

Mbappe mengunggah potret dirinya dan Benzema sambil tersenyum dengan berkostum Prancis di lapangan yang sama. 

"KB x KM," tulis penyerang PSG itu disertai emoticon api di akun Instagram-nya, Rabu (19/5/2021).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kylian Mbappe? (@k.mbappe)

Ya, duet Mbappe dan Benzema di lini depan Prancis akan membuat juara dunia itu semakin ditakuti lawan.

Keduanya dikenal sebagai penyerang berbahaya di depan gawang meski terpaut usia cukup jauh dan merupakan andalan bagi klubnya masing-masing.

Mereka akan bersama-sama memperjuangkan Prancis di kancah Eropa.

Benzema memang sudah lama tidak membela Prancis, tapi dia tetaplah salah satu striker no.9 terbaik dunia. 

Terbukti beberapa tahun terakhir, penyerang 33 tahun itu menjadi nyawa permainan Real Madrid usai ditinggalkan Cristiano Ronaldo.

Sementara itu Mbappe yang masih berusia 22 tahun telah mencetak 40 gol dalam 45 penampilan PSG di semua kompetisi musim 2020/2021.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X