Sudah 'Kena Mental' di MU, Harry Maguire Disarankan Segera Merapat ke Chelsea

- Senin, 29 Agustus 2022 | 14:35 WIB
Harry Maguire berada di bench pada laga Southampton vs Manchester United di St Mary's Stadium markas Southampton, Sabtu (27/8/2022). (REUTERS/Hannah Mckay)
Harry Maguire berada di bench pada laga Southampton vs Manchester United di St Mary's Stadium markas Southampton, Sabtu (27/8/2022). (REUTERS/Hannah Mckay)

Kapten Manchester United Harry Maguire sudah menjadi penghangat bangku cadangan di dua laga terakhir. Hal ini dinilai sudah cukup membuatnya frustasi atau istilah sekarang "Kena Mental".

Melihat situasi tersebut, legenda Chelsea dan Timnas Prancis Emanuel Petit menyarankan agar Maguire cepat pindah jika ingin memperbaiki penampilah terutama kondisi psikisnya.

"Kalau saya jadi Maguire, saya bakal merasa insecure dan berada di posisi yang sangat sulit. Kehilangan ban kapten, kehilangan posisi di tim. Dan sekarang saya di bangku cadangan," ujarnya seperti dikutip dilansir dari SportBible, Senin (29/8/2022).

Petit mengatakan, Maguire harus membangun kembali mentalnya dan merebut kembali kepercayaan fans dan juga rekan setimnya termasuk media.

-
Harry Maguire berada di bench pada laga Southampton vs Manchester United di St Mary's Stadium markas Southampton, Sabtu (27/8/2022). (REUTERS/Hannah Mckay)

Baca Juga: Banyak Tingkah, Richarlison Langsung Dapat "Hadiah" dari Pemain Lawan

"Saat melihat dia, saya langsung membatin 'Orang ini mentalnya sudah hancur'. Dia sudah tak di sana lagi, harus membangun kembali mentalnya," kata Petit.

"Harus di lakukan di tiap-tiap laga, dengan main bagus. Coba rebut kembali kepercayaan fans, rekan satu tim, pers, dan dirinya sendiri. Sekarang situasinya tidak seperti itu. Menurut saya mentalnya sangat jatuh, dia down," pungkasnya.

Seperti diketahui, Maguire dicoret dari starting XI MU ketika mengalahkan Liverpool 2-1, Selasa (23/8/2022) dan kembali diparkir saat pasukan Erik ten Hag menang 1-0 atas Southampton, Sabtu (27/8/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X