Raiola Bantah Rumor Transfer Erling Haaland Gabung ke Barcelona: Hoax!

- Jumat, 1 Januari 2021 | 11:31 WIB
Erling Haaland. (photo/Instagram/@erling.haaland)
Erling Haaland. (photo/Instagram/@erling.haaland)

Agen terkenal sepak bola, Minio Raiola membantah tegas kabar burung calon presiden Barcelona akan membawa bintang muda Borussia Dortmund, Erling Haaland ke Camp Nou.

Haaland yang bersinar di Signal Idunia Park di musim pertamanya memang dikaitkan dengan kepindahan ke klub-klub top Eropa lainnya.

Mulai dari Liverpool, Manchester City, Manchester United, Real Madrid hingga kandidat presiden Barcelona, Emili Rousaud dilaporkan memburu tanda tangan Haaland sebagai salah satu prioritas.

Raiola yang dihubungi oleh Sport1 pun mengklaim bahwa kabar tersebut adalah berita palsu dan mengaku tidak pernah berbicara dengan calon presiden Barcelona itu.

"Berita palsu!" kata Raiola pada Sport1 tentang rumor transfer penyerang asal Norwegia itu. 

"Saya tidak pernah berbicara dengan calon presiden Barcelona tentang Haaland atau klien saya lainnya dan saya juga tidak akan melakukannya."

"Jika ada presiden baru Barcelona yang terpilih pada Januari, dia bisa menelepon saya."

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X