Kata Siapa Trofi Messi Sudah Lengkap? Masih Ada 1 Gelar yang Belum Dimenangkannya!

- Jumat, 23 Desember 2022 | 15:06 WIB
Lionel Messi merayakan keberhasilannya membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. (REUTERS/Hannah Mckay)
Lionel Messi merayakan keberhasilannya membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. (REUTERS/Hannah Mckay)

Lionel Messi disebut-sebut sudah melengkapi trofi yang berhasil dimenangkan sepanjang perjalanan kariernya, usai membantu Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia Qatar 2022 dengan mengalahkan Prancis di partai final.

Timnas Argentina sendiri berhasil menjuarai Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Prancis di partai final. Dalam laga yang dimainkan di Lusail Iconic Stadium, Minggu (18/12/2022) malam WIB, mereka menang 4-2 melalui drama adu penalti.

Gelar Piala Dunia 2022 disebut-sebut menjadi penyempurna karier Messi sebagai pesepak bola profesionalnya. Kini Messi pun diyakini bisa menyelesaikan perjalanan kariernya dengan tenang.

Baca Juga: Telah Lahir Muhammad Messi di Sulawesi, Netizen: Sekeluarga All In Argentina

Akan tetapi menurut laporan dari Marca, Jumat (23/12/2022), Messi kabarnya masih mengincar satu gelar sebelum benar-benar memutuskan pensiun sebagai pesepak bola profesional.

-
Kapten Timnas Argentina Lionel Messi mencium trofi Piala Dunia (REUTERS/Lee Smith)

Ya, dalam laporan tersebut, Messi kabarnya masih memiliki impian untuk kembali memperkuat tim masa kecilnya, yakni Newell's Old Boys, dan membawa klub tersebut menjuarai kompetisi antar klub Amerika Selatan, yaitu Copa Libertadores.

Baca Juga: Kocak! Modder Ini Ganti Karakter Kratos dan Baldur di God of War Jadi Messi dan Mbappe

Sebagai pesepak bola asal Amerika Selatan, akan menjadi kekurangan bagi Messi jika belum merasakan gelar juara Copa Libertadores. Terlebih kejuaraan itu bisa dikatakan sejajar dengan Liga Champions di Benua Eropa.

Kini menarik dinantikan apakah Messi akan mewujudkan rumor kembali membela Newell's Old Boys dan membantu timnya itu menjuarai Copa Libertadores, atau memilih untuk tetap puas dengan raihan trofinya saat ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X