Peresmian Patung Cristiano Ronaldo di India Tuai Kontroversi: Kenapa bukan Pemain Lokal?

- Kamis, 30 Desember 2021 | 13:59 WIB
Cristiano Ronaldo (kiri), patung Cristiano Ronaldo di India (kanan) (REUTERS/Scott Heppell/Twitter/MichaelLobo76)
Cristiano Ronaldo (kiri), patung Cristiano Ronaldo di India (kanan) (REUTERS/Scott Heppell/Twitter/MichaelLobo76)

Kejayaan Cristiano Ronaldo sebagai pesepakbola tersohor dunia telah dihormati dengan mendirikan patung sang penyerang asal Portugal itu di India. Namun, peresmian patung Ronaldo tersebut menuai kontroversi dari warga setempat.

Patung batu senilai 12.000 pounds itu didirikan di kota Calangute, negara bagian Goa barat, India. Goa dikenal sebagai daerah yang populer sepak bola.

Menteri Goa, Michael Lobo berharap monumen yang didedikasikan untuk salah satu pemain terhebat sepanjang masa itu akan menginspirasi kaum muda.

"Ini adalah pertama kalinya patung Cristiano Ronaldo muncul di India. Ini tidak lain untuk menginspirasi generasi muda kita," kata sang Menteri di akun Twitter-nya, Rabu (29/12/2021).

Namun, warga setempat justru melontarkan kritik dengan mempertanyakan kenapa harus patung Ronaldo yang dipasang, bukan patung pemain sepak bola lokal lain. Sejumlah warga bahkan mengibarkan bendera hitam di sebelah patung tersebut sebagai bentuk penolakan.

"Ada begitu banyak pesepakbola hebat dari Calangute seperti Bruno Coutinho dan Yolanda D'Souza, yang telah membawa kemenangan ke India dengan bermain sepak bola di tingkat internasional," kata presiden forum konstituensi Calangute, Premanand Divkar.

Baca Juga: Ban Kapten Portugal yang Dibanting Ronaldo Dilelang untuk Pengobatan Bayi di Serbia

"Mengapa patung mereka tidak dipasang? Mereka dari Calangute. Mengapa patung pesepakbola Portugal dipasang," tambahnya.

Sementara itu, alasan pendirian patung Ronaldo merujuk pada latar belakang Goa yang merupakan bekas jajahan Portugis.

Memang, tim nasional Portugal tetap populer di wilayah tersebut, dan karena masa lalu kolonialnya, banyak orang mempertahankan hubungan dengan negara Eropa tersebut.

Di sisi lain, beberapa orang percaya bahwa memasang patung kapten timnas Portugal itu selama perayaan 60 tahun kemerdekaan Goa dari jajahan Portugis merupakan tindakan yang menyinggung.

"Mendirikan patung pesepakbola Portugal tahun ini adalah tindakan asusila. Kami mengutuk ini. Ada banyak pejuang kemerdekaan di Goa yang telah dihina," kata aktivis Guru Shirodkar, seperti dikutip IANS. 

Sebelumnya, patung Ronaldo di kampung halamannya Madeira, Portugal juga sempat diejek lantaran dinilai tidak mirip dengan sang pemain. Patung karya seniman Madeiran Emanuel Santos itu pun akhirnya didesain ulang.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X