China Larang Pesepakbola Bertato, yang sudah Terlanjur Punya harus Dihapus

- Kamis, 30 Desember 2021 | 14:40 WIB
Zhang Linpeng, bek timnas China yang bertato (Instagram/@guangzhouevergrande_fc)
Zhang Linpeng, bek timnas China yang bertato (Instagram/@guangzhouevergrande_fc)

Otoritas olahraga China (GAS) melalui Asosiasi Sepak Bola China mengeluarkan aturan baru dalam sepak bolanya. Kini, pesepakbola di negara Tirai Bambu itu dilarang bertato. Bagi yang sudah terlanjur memakai tato, diminta untuk dihapus atau setidaknya ditutupi.

Aturan tersebut dibuat dengan tujuan mendisiplinkan pemain tim nasional (timnas) China dan memberi contoh teladan kepada masyarakat.

"Tim nasional semua tingkatan akan secara ketat menerapkan syarat-syarat relevan aturan manajemen (dan) sepenuhnya menunjukkan semangat positif pemain sepak bola China dan memberikan teladan yang baik kepada masyarakat," bunyi pernyataan GAS seperti dikutip Reuters, Kamis (30/12/2021).

Baca Juga: Son Heung-min Dinobatkan Pemain Terbaik Korea Selatan

"Tim nasional dan atlet tim nasional U23 dilarang keras memiliki tato baru, dan mereka yang sudah memiliki tato dianjurkan menghapusnya. Dan jika ada keadaan khusus yang disepakati oleh tim, maka (pemain) harus menutupi tato selama latihan dan bertanding."

Selain itu,  GAS juga menegaskan timnas U-20 dan di bawahnya dilarang keras merekrut pemain bertato. Timnas China pun diminta membuat "kegiatan pendidikan ideologis dan politik" yang memperkuat patriotisme pemain.

Sebelumnya, ada sejumlah pesepakbola China yang bertato termasuk bek internasional Zhang Linpeng yang diminta menutupi tatonya saat tampil membela timnas dan klub Guangzhou FC.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X