Setahun Kasus Penipuan Steven Belum Beres, Jessica Iskandar Ngadu ke Presiden Jokowi

- Sabtu, 3 Juni 2023 | 18:05 WIB
Jessica Iskandar (Instagram/inijedar)
Jessica Iskandar (Instagram/inijedar)

Jessica Iskandar mengadu ke Presiden Jokowi, terkait kasus penipuan yang dilakukan oleh Christoper Stefanus Budianto alias Steven, yang tak kunjung menemukan titik terang.

Melalui akun Instagram-nya, Jedar begitu sapaan akrabnya mengunggah potret Presiden Jokowi yang isinya permintaan keadilan dalam kasusnya.

Jedar dalam kolom keterangannya menjelaskan jika dirinya adalah korban penipuan Steven dengan kedok penyewaan mobil, yang membuatnya rugi Rp9,8 miliar.

"Setahun lalu Steven ini telah menipu saya senilai 9.8milyar rupiah. Dengan kedok penyewaan mobil. Sejak itupun saya langsung melapor polisi," ungkap Jedar, seperti dikutip Indozone, Sabtu (3/6/2023).

Baca juga: Jessica Iskandar Kecewa, Putusan Sidang Kasus Steven Ditunda hingga Dua Kali 

Sejak melaporkan kasus itu ke polisi kata Jedar, Steven tidak pernah hadir undangan BAP polisi dengan alasan kerja.

-
Jessica Iskandar mengadu ke Presiden Jokowi soal penipuan Steven (Instagram/inijedar)

Bahkan, sejak Steven ditetapkan sebagai tersangka, kasus itu tak kunjung menemukan titik akhir. Steven kata Jedar bahkan tidak ditangkap dan masih bebas berkeliaran.

"Bulan lalu akhirnya Steven ditetapkan sebagai tersangka. Tetapi apa kelanjutan dari penetapan tersangka? tidak ada tindak lanjut dari polisi atas status Steven sebagai tersangka. Tidak di panggil, tidak ditangkap, dan masih bebas diluar sana," bebernya.

Ibu dua anak itu curhat sudah terlalu banyak uang dan tenaga yang dikeluarkannya, untuk mendapatkan keadilan dalam kasus penipuan ini.

Baca juga: Jessica Iskandar Minta Steven Segera Ditahan, Begini Jawaban Polda Metro

Apalagi dalam kurun waktu satu tahun ini, dia banyak mendengar teman-temannya juga menjadi korban penipuan. Hal ini membuatnya berpikir begitu mudahnya menipu orang lain.

"Satu tahun berlalu ini banyak sekali saya dengar teman2 lain juga mengalami penipuan yang sama, sampai akhirnya saya berfikir mudah sekali menipu orang di negara kita dan bebas bisa berkeliaran karena hukum kita tidak bekerja cepat dan pasti, mungkin uang saya 9.8milyar sudah habis digunakan tersangka," pungkas Jedar.

Di akhir unggahannya, istri Vincent Verhaag ini berharap Presiden Jokowi bisa membantu korban penipuan seperti dirinya, agar mendapatkan kepastian hukum. Dia juga berharap pelaku penipuan bisa jera.

"Harapan saya, Pak Jokowi bisa membantu korban penipuan seperti Saya agar bisa mendapatkan kepastian hukum, agar pelaku penipuan bisa jera. Terima kasih Pak Jokowi," harap Jedar.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X