Indah Permatasari Dikritik Warganet: Saya Berangkatin Papi Umrah Bukan untuk Balas Jasa

- Rabu, 11 Januari 2023 | 10:10 WIB
Aktris Indah Permatasari memberikan jawaban bijak saat dikomentari warganet. (Instagram/indahpermatas)
Aktris Indah Permatasari memberikan jawaban bijak saat dikomentari warganet. (Instagram/indahpermatas)

Aktris Indah Permatasari beberapa waktu lalu mengunggah foto saat orangtua dan neneknya akan berangkat umrah. Kala itu, ia mengucapkan syukur lantaran sudah bisa memberangkatkan mereka ke Tanah Suci Makkah.

Hal itu ia unggah melalui fitur Instagram Story miliknya beberapa waktu lalu. Ia juga berdoa agar ibadah orang tuanya bisa diterima Allah SWT.

“Alhamdulillah, akhirnya bisa naikin orangtua dan nenekku umrah tahun ini. Semoga ibadahnya diterima oleh Allah dan diberikan kesehatan selalu," tulis Indah Permatasari, dikutip Indozone, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Berangkatkan Orang Tuanya Umrah, Indah Permatasari: Orang Jahat Tidak Perlu Dibalas Serupa

Indah Permatasari yang hingga saat ini masih belum berhubungan baik dengan ibunya, Nursyah, tetap berusaha baik. Kata Indah, ia tidak ingin membalas kejatahan dengan hal serupa.

-
Tangkapan layar unggahan Indah Pertamasari soal orang tua dan neneknya berangkat umrah. (Instagram Story/indahpermatas)

"Sebagai anak, aku akan memberikan sebisaku, tapi sebagai anak pun harus tetap memikirkan hal yang membuatnya tenang dan bahagia. Tapi balik lagi, aku pengin menjadi manusia yang berguna, selagi masih bisa tidak ada salahnya," katanya.

Sementara itu, masih ada saja warganet memberikan kritikan terhadap apa yang ia lakukan ke orangtuanya. Pada fitur Instagram Story miliknya, ada seorang warganet yang berkomentar bahwa apa yang dilakukan Indah, tidak bisa membayar jasa-jasa orang tua.

Komentar itu kemudian di-capture dan diunggah ke fitur Instagram Story milik istri Arie Kriting ini. Indah pun lalu membalas komentar warganet tersebut.

“Mba @indahpermatas… Semua yang kamu lakukan buat orang (tua) kamu tidak bisa membalas apa yang telah mereka lakukan ke kamu... Bahkan ketika kamu membeli dunia dan seisinya pun, enggak akan bisa membayar jasa-jasa mereka,” tulis warganet pada salah satu unggahan Indah di Instagram.

Baca Juga: Ernest Bocorkan Ciri-ciri Wajah Anak Arie Kriting dan Indah Permatasari

Dalam balasan komentar itu, Indah menjawab dengan bijak komentar dari warganet tersebut. Ia bilang, hubungan orangtua dan anak tidak ada kaitannya dengan jasa.

-
Tangkapan layar unggahan Indah Pertamasari soal warganet yang mengkritik dirinya. (Instagram Story/indahpermatas)

“Hubungan Orangtua dan Anak seharusnya memang tidak ada hubungan dengan jasa. Melainkan hubungan kasih sayang. Hubungan jasa itu, untuk urusan duniawi saja. Sementara urusan anak dan orang tua, itu urusan dunia akhirat,” tulis Indah.

Menurut Indah, tidak hanya perlakuan anak, tapi orang tua juga harus ikhlas dalam menyayangi buah hati mereka.

“Orangtua menyayangi anak harusnya karena ikhlas dan tulus hati, bukan karena menanam jasa. Anak membahagiakan orang tua, juga murni karena cinta dan sayangnya, bukan untuk membalas jasa,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X