Parah! Jessica Iskandar Baru Sadar Ditipu Usai Lahiran, Pelaku Kirim Bukti Transfer Palsu

- Selasa, 19 Juli 2022 | 15:30 WIB
Jessica Iskandar (Instagram/@inijedar)
Jessica Iskandar (Instagram/@inijedar)

Jessica Iskandar baru sadar jadi korban penipuan dengan terduga Christopher Steffanus Budianto alias Steven, setelah pulang dari rumah sakit karena melahirkan anak keduanya.

Di Podcast Deddy Corbuzier, Jedar begitu sapaan akrabnya menceritakan bahwa kini Steven sudah kabur ke Singapura, setelah melakukan penipuan dengan modus rental mobil.

Jedar baru menaruh curiga kepada Steven saat melihat bukti transferan uang terkait pembelian uang dollar, yang sudah ditawarkannya sebelum lebaran.

"Nipu kabur. Ngilangnya gini, waktu itu aku ingat banget, aku baru pulang lahiran dari rumah sakit, jadi itu tanggal 2 atau 3 lebaran, sebelum lebaran itu, aku bilang sama Steven aku ada 20.000 USD, kamu beli enggak. Karena dia sebelumnya udah pernah beli 10.000 USD, dia kasih Rp150 juta," Jedar menceritakan.

"Terus dia bilang mau, aku udah kasih 20.000 USD-nya, terus dia kasih aku bukti transfer palsu Rp300 juta," Jedar melanjutkan.

Baca juga: Kronologi Jessica Iskandar Ditipu dengan Modus Rental Mobil, Rugi Hampir Rp10 M

Betapa terkejutnya Jedar dan suaminya, Vincent Verhaag saat mengetahui tidak ada transferan dari Steven terkait transaksi pembelian uang itu.

Demi melancarkan aksinya, Steven mengirimkan bukti transfer palsu yang dibuat sendiri.

"Kita cek sama bank-nya, kita telepon. Itu bodong," katanya.

"Bohongan, bukti transfer palsu yang dia bikin sendiri," Jedar melanjutkan.

Inilah yang membuat Jedar sadar dan langsung melakukan pengecekan transaksi lainnya, dan tidak ditemukan transaksi apapun seperti yang dibilang Steven padanya, termasuk soal bisnis rental mobil.

"Ini yang pertama kali aku sadar, kok transferan ini enggak masuk. Akhirnya aku mulai panas dingin, aku cek ke belakang-belakang, enggak ada," Jedar menegaskan.

Sebelumnya, ibu dua anak tersebut menjadi korban penipuan dengan kerugian mencapai Rp9,853 milar. Akibat ulah Steven, 11 mobil miliknya tidak diketahui keberadaannya.

Jedar sudah melaporkan kasus penipuan ini ke Polda Metro Jaya dengan nomor perkara LP/B/2947/VI/2022/SPKT/P0LDA METRO JAYA, yang dilaporkan pada 15 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X