Denise Chariesta Heran Kasus Ferdy Sambo: Atasannya Dimaafkan, Bawahannya Kok Dipidanakan?

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 18:55 WIB
Denise Chariesta (Instagram@denisechariesta91)
Denise Chariesta (Instagram@denisechariesta91)

Denise Chariesta mengomentari kasus dugaan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J. Denise mempertanyakan mengapa bawahan Irjen Ferdy Sambo, diproses hukum, sementara atasannya tidak.

Hal ini lantaran menurut Denise, mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri itu telah membuat skenario palsu peristiwa tewasnya Brigadir J, yang semula disebut sebagai adu tembak ajudan di rumahnya. Namun belakangan diketahui Brigadir J meregang nyawa karena tindakan yang disengaja.

"Kenapa atasannya dimaafkan karena telah dibohongi oleh FS, namun kenapa bawahannya itu tidak dimaafkan juga, sama seperti atasannya yang telah dibohongi," kata Denise di akun Instagramnya, Kamis (11/8/2022).

Menurutnya, bawahan Ferdy Sambo juga merupakan korban dari skenario palsu yang dibuatnya. Karena itu, Denise menduga bawahan Ferdy Sambo juga tidak bermaksud untuk melindungi sang jenderal.

"Banyak dari mereka gua yakin adalah tulang punggung keluarga, jadi menurut gua sangat kasian apabila mereka tidak dimaafkan dan harus dipidanakan," tambahnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan bahwa Irjen Ferdy Sambo ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan dlaam kasus Brigadir J. Selain Sambo, Kapolri juga menetapkan satu tersangka lain berinisial KM.

"Timsus sudah menetapkan saudara FS sebagai tersangka," kata Sigit saat konferensi pers di Mabes Polri, jakarta, Selasa (9/8/2022).

Selain dua orang teresbut, ada dua orang lainnya yang juga berstatus tersangka dalam kasus ini. Mereka adalah sopir Ferdy Sambo, Bharada E, dan ajudan istri Sambo, Putri Candrawathi, yaitu Brigadir RR.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X