Putra Bungsu Oki Setiana Dewi Mengidap Penyakit Langka: Air Mata Saya Kembali Menetes

- Kamis, 1 April 2021 | 12:03 WIB
Oki Setiana Dewi dan sang putra bungsu.(Instagram/@okisetianadewi)
Oki Setiana Dewi dan sang putra bungsu.(Instagram/@okisetianadewi)

Oki Setiana Dewi belum lama ini membagikan cerita perihal penyakit yang diidap anak keempatnya, Sulaiman Ali Abdullah.

Sulaiman, yang merupakan putra bungsu Oki disebut mengidap penyakit Prader-Willi Syndrome (PWS). Hal ini ia ungkapkan lewat akun media sosial Instagramnya baru-baru ini.

Baca Juga: Bahagianya Laudya Cynthia Bella Gendong Anak Zaskia Sungkar

Oki mengaku dari awal sudah merasa ada yang tidak beres dengan kesehatan sang putra bungsunya itu. Setelah beberapa waktu, ia pun memeriksakan sang buah hati ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Di sana ia mendapatkan hasil bahwa putranya mengidap penyakit langka tersebut.

"Beberapa hari yang lalu, hasil pemeriksaan darah Sulaiman sudah keluar. Akhirnya..setelah berbulan-bulan ini menduga apa yang terjadi pada Sulaiman, saya bisa bernapas lega, Prader-Willi Syndrome. Begitu yang tertera di atas kertas. Alhamdulillah ala kulli hal," tulis Oki di Instagram.

Dalam unggahannya, Oki membagikan ciri-ciri yang dialami anaknya sebelum didiagnosis Prader-Willy syndrome. Salah satunya ialah otot anak yang lemas dan suara tangisan yang lemah.

"Ciri-ciri mulai dari gerak janin yg kurang aktif, hipotonia ( otot lemas), reflek menghisap tidak baik, nangis lemah merupakan bagian dari ciri-ciri sindrom ini. Alhamdulillah, saat ini Sulaiman sudah jauh lebih baik," lanjut Oki.

Meski begitu, Oki mengaku masih tetap bersyukur dengan kondisi anaknya itu. Ia mengungkapkan bahwa sempat meneteskan air mata kembali karena terharu dengan kebaikan dari Tuhan yang luar biasa.

"Hari ini airmata saya kembali menetes. Bukan karena Sulaiman dinyatakan mengidap Prader Wili Sindrom , melainkan karena terharu karena kebaikkan Allah yang luar biasa," ungkap Oki.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X