Cerita Pelawak Denny Cagur yang Terjun ke Dunia Politik, Ingin Wujudkan Impian Ibu

- Senin, 5 Juli 2021 | 18:04 WIB
Denny Cagur. (Instagram/@dennycagur)
Denny Cagur. (Instagram/@dennycagur)

Pelawak Denny Cagur mantap terjun ke dunia politik. Saat ini, Denny mengaku aktif di Partai Amanat Nasional (PAN) bersama Eko Patrio yang juga berada di partai yang sama.

Denny bahkan sudah berencana maju mencalonkan diri sebagai anggota DPR. Denny kemudian membeberkan alasannya terjun ke politik, selain ingin mengabdi pada masyarakat, Denny ingin mewujudkan impian ibunya. Hal tersebut diungkapkan Denny saat berbincang dengan Raffi Ahmad di sebuah program TV.

"Mau duduk di parlemen dong?" tanya Raffi.

"Amin, karena itu salah satu doa emak gue dulu," jawab Denny.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Denny Cagur (@dennycagur)

Baca juga: Perang Komentar dengan Denny Siregar, Angga Sasongko Disebut Jadi Alat Propaganda

Keinginan Denny maju menjadi anggota DPR berawal dari keinginan ibunya untuk pergi berangkat haji. Denny diberi lukisan Ka'bah oleh sang ibunda.

"Mamah pernah kasih lukisan kabah. Terus mamah bilang pengen naik haji. Padahal gue waktu itu belum ada rencana, tapi setahun kemudian alhamdulillah kesampean salah satu keinginan mamah ," kata Denny.

"Cuma seminggu sebelum berangkat mamah drop sama dokter dibilang tidak memungkinkan ke luar negeri. Padahal paspor dan visa sudah jadi dan keluar," sambungnya.

Denny kemudian melanjutkan ceritanya, ia lalu diberi kursi oleh ibunya dan kemudian membeberkan alasan pemberian kursi tersebut.

"Nah pas ulang tahun gue beberapa tahun lalu kasih kursi di teras. Tumben kasih kursi. Terus dia bilang pas kasih lukisan ka'bah keinginan mamah terpenuhi. Terus ini kursi mamah pengen banget Denny jadi anggota DPR. Makanya sekarang ke sini akhirnya (terjun ke politik)," kata Denny.

Sebelumnya, secara terpisah, kepada Nikita Mirzani Denny mengatakan bahwa ia ingin terjun ke politik karena merasa masih muda dan tenaganya masih banyak untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat.

"Gue ngerasa masih muda, otak gue masih encer, tenaga gue masih banyak, ngapain lagi ya, gue harus mencoba hal baru dengan pencapaian-pencapaian baru. Menurut gue politik keren, politik tuh dinamis, apa pun bisa terjadi," tutur Denny.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X