Vicky Prasetyo Minta Maaf ke Ridwan Remin Soal Comot Materi Stand Up: Udah Selesai Ya

- Jumat, 9 Juli 2021 | 14:47 WIB
Kiri: Vicky Prasetyo. (Instagram/@vickyprasetyo777) / Kanan: Ridwan Remin. (Instagram/@ridwanremin)
Kiri: Vicky Prasetyo. (Instagram/@vickyprasetyo777) / Kanan: Ridwan Remin. (Instagram/@ridwanremin)

Presenter Vicky Prasetyo akhirnya minta maaf kepada komika Ridwan Remin, terkait permasalahan pemakaian materi stand up comedy.

Permintaan maaf itu disampaikn oleh Vicky melalui DM, tak lama setelah Ridwan memprotes dirinya.

Tampak dalam Insta Story Ridwan, awalnya Vicky mengatakan bahwa dirinya kagum dengan Ridwan, hingga dirinya pun meniru.

"Di saat orang meniru seseorang berarti dia kagum dan mengidolakan, bukan untuk merampas hak creative-nya karena dia hanya sebatas menyerupai orang yang dikaguminya," tulis Vicky seperti dilihat INDOZONE.

-
Story Ridwan Remin. (Instagram/@ridwanremin)

Ridwan lalu meminta Vicky yntuk berhenti membawakan karya orang lain tanpa izin untuk kepentingan komersil, karena dinilai bisa merugikan orang lain.

"Tolong berhenti bawain karya orang tanpa izin buat keperluan komersil, karena itu bisa bikin rugi orang lain. Tapi terserah lu sih bang, kalau lu masih mau ngelakuin kayakgitu ya gua gak bisa larang juga, belum ada peraturan hukuknya kok," balas Ridwan.

Baca juga: Materi Stand Up Dicomot, Ridwan Remin Sindir Vicky Prasetyo Lewat Lagu: Materi Itu Punyaku

Mendapat peringatan seperti ini, Vicky pun lantas menyampaikan permintaan maaf dan mengatakan akan melakukan apa yang disebutkan Remin.

"Ya sudah maaf ya jika gak berkenan. Terimakasih bro. InsyaAllah dijalankan amanatnya," balas Vicky.

Menyertai unggahan tangkapan layar DM dirinya dengan Vicky, Ridwan pun mengatakan bahwa masalah ini sudah selesai.

"Udah selesai ya urusan sama bang @vickyprasetyo7777, yang penting mah ada itikad baik buat jadi lebih baik, wkwk," jelas Ridwan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X