Venna Melinda Ngaku Depresi Usai KDRT: Saya Kena PTSD

- Rabu, 15 Februari 2023 | 06:06 WIB
Venna Melinda dan adiknya saat berada di Polda Jawa Timur, beberapa waktu lalu. (dok. Antara)
Venna Melinda dan adiknya saat berada di Polda Jawa Timur, beberapa waktu lalu. (dok. Antara)

Artis Venna Melinda mengakui bahwa dirinya sedang berada dalam kondisi pascatrauma atau yang dikenal dengan Post Traumatic Stress Disorder (PTSD). Hal ini ia ketahui ketika melangsungkan diskusi dengan pihak Komnas Perempuan.

"Kan komisioner itu latar belakangnya berbeda-beda. Jadi buat kami baik banget hari ini pencerahannya,” ucap Venna Melinda di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/2/2023).

“Ya tetap tadi aja kata Bu Resti (anggota Komnas Perempuan), Venna tuh di masa apa ya namanya. Jadi kelihatannya oke, tapi kalau dari cara dia melihat saya kalau cerita sebenarnya masih ada depresinya, post trauma (PTSD)," tambahnya.

Menurut pihak Komnas Perempuan, meski kondisi Venna Melinda dilihat dari luar tampak baik-baik saja, tapi masih tersisa rasa trauma akan peristiwa kekerasan itu terjadi.

Baca Juga: Venna Melinda Siap Hadapai Peradilan Kasus KDRT: Tujuan Saya Mencari Keadilan

"Jadi secara kasat mata saya semangat, berdaya lagi, bisa ngomong ngejelasin. Tapi sebenarnya di dalam diri itu saya masih depresi," kata Venna.

-
Venna Melinda dan Roro Fitria menyambangi Komnas Perempuan, Jakarta Pusat, Selasa (14/2/2023). (Indozone/Arvi Resvanty)

Meski begitu, Ibu kandung Verrell Bramasta dan Athalla Naufal in mengaku, kondisi sekarang sudah lebih tenang dari sebelumnya.

"Ya InsyaAllah (lebih tenang)," ujar wanita kelahiran Surabaya ini.

Venna Melinda lantas mengatakan, bahwa dirinya yang menjadi korban KDRT, akan selalu memperjuangkan haknya.

"Saya kan di sini gak gampang lah menjadi korban KDRT memperjuangkan haknya. Tapi yang saya pahami, sebulan setelah peristiwa ini adalah bismillahirrahmanirrahim, saya berada pada posisi korban. Saya tahu ini negara hukum, InsyaAllah harus memperjuangkan hak hukum, keadilan," tuturnya.

Lebih lanjut, setelah mengunjungi Komnas Perempuan untuk meminta pencerahan atas kasus KDRT yang menimpanya itu, Venna Melinda mengaku lebih siap untuk menempuh peradilan di Kediri.

“Saya gak bisa untuk debat kusir, saya memilih jalur-jalur yang sesuai ke Komnas Perempuan sebagai bentuk saya, meminta pencerahan. InsyaAllah lebih siap lagi melangkah untuk ke peradilan nanti," tandas.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X