Sederet Pengakuan Gaga Muhammad di Persidangan, Ngaku Tak Mampu Beli Baju

- Jumat, 31 Desember 2021 | 11:17 WIB
Gaga Muhammad. (Instagram/@gagamuhammad)
Gaga Muhammad. (Instagram/@gagamuhammad)

Gaga Muhammad kembali menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur pada Kamis (30/12/2021). Di persidangan tersebut, Gaga dicecar sejumlah pertanyaan oleh Hakim.

Salah satu hal yang dibahas di persidangan kasus kecelakaan Gaga Muhammad adalah soal somasi Rp12 miliar yang dilayangkan oleh keluarga Laura.

Di depan hakim, Gaga mengatakan bahwa dirinya adalah orang tak mampu. Ia tak mengaku tak mungkin sanggup membayar uang sebanyak itu.

Baca juga: Gaga Muhammad Ceritakan Kronologi Kecelakaan, Akui Minum Alkohol & Sempat Tertidur

Ngaku tak mampu beli baju

Kepada hakim, Gaga Muhammad mengaku bahwa dirinya tidak mampu beli baju.

Hakim yang merasa aneh mendengar jawaban Gaga pun langsung mempertanyakan mengapa Gaga masih bisa beli mobil dan sekolah ke luar negeri.

"Kamu nggak bisa beli makan, gak bisa beli baju?" tanya hakim kepada Gaga.

"Beli baju enggak bisa," jawab Gaga.

"Masa nggak bisa? kan kamu sekolah di Inggris nggak bisa beli baju? Kamu juga bisa beli mobil," kata hakim lagi.

"Kalau sekarang enggak bisa," jawab Gaga lagi.

Akui minum alkohol sebelum nyetir

Gaga Muhammad mengakui bahwa ia sempat minum alkohol di kelab malam sebelum menyetir dan membawa Laura.

"Saya minum dua hingga tiga gelas gin and tonic," ungkap Gaga.

Gaga kemudian mengungkapkan bahwa ia dan Laura sempat makan setelahnya, lalu melanjutkan perjalanan lewat tol Jagorawi.

"Di kilometer 10 kecelakaan. Saya sempat tertidur, lalu bangun dan kaget di depan ada truk. Saya ingin injak rem, tapi yang terinjak malah gas," ujar Gaga.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X