Kasus Tangmo Nida Dikabarkan Segera Ditutup, Thailand Kena Boikot

- Kamis, 10 Maret 2022 | 14:11 WIB
Polisi Thailand mengumumkan akan menghentikan penyelidikan kasus kematian Tangmo Nida. (Instagram/@melonp.official)
Polisi Thailand mengumumkan akan menghentikan penyelidikan kasus kematian Tangmo Nida. (Instagram/@melonp.official)

Polisi Thailand dikabarkan akan segera menutup penyelidikan kasus kematian Nida Patcharaveerapong, atau yang lebih dikenal dengan Tangmo Nida, pada minggu ini. Menanggapi hal ini, netizen ramai meminta keadilan dan menyerukan boikot liburan ke Thailand

Tagar #JusticeForTangmoNida dan #blacklist_thailand_forholiday pun sempat bertengger di posisi teratas trending topic Twitter.

Dilansir dari Bangkok Post, polisi Thailand mengumumkan melalui konferensi pers bahwa mereka akan menghentikan penyelidikan kasus ini.

"Polisi mengatakan mereka akan menyelesaikan kasus ini pada akhir minggu ini atau minggu depan," tulis laporan Bangkok Post, dikutip Kamis (10/3/20222).

Keputusan ini dilakukan setelah polisi menemukan sejumlah bukti, yang menyimpulkan kejadian ini murni kecelakaan yang merugikan nyawa seseorang.

Namun, publik menyayangkan keputusan polisi. Ini lantaran masih banyak kejanggalan yang belum terungkap ihwal penyebab kematian Tangmo Nida.

Dari beberapa rekaman CCTV yang beredar di jagat maya, publik menduga adanya unsur yang direncanakan sebagai penyebab kematian aktris berusia 37 tahun tersebut. 

Terlebih lagi, pengakuan yang tidak konsisten dari para saksi yang berada di TKP, semakin memperkuat dugaan rencana pembunuhan Tangmo Nida. Salah satu pengakuan tersebut merupakan pernyataan dari manajer Tangmo, Gatick.

Penulis: Safira Meidina

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X