Ririe Fairus Ingin Nikah Lagi, Maia Estianty Bagikan Rahasia Dapat Suami Idaman

- Senin, 24 Januari 2022 | 16:30 WIB
Maia Estianty dan Ririe Fairus (Instagram/@maiaestiantyreal)
Maia Estianty dan Ririe Fairus (Instagram/@maiaestiantyreal)

Maia Estianty membagikan rahasia untuk mendapatkan suami yang baik dan sesuai kriteria kepada Ririe Fairus, yang sekitar satu tahun lalu resmi bercerai dengan Ayus Sabyan.

Pembicaraan itu bermula saat Maia bertanya apa kriteria suami yang diinginkan oleh Ririe, seandainya kembali bertemu jodoh. 

Maia kemudian menceritakan bahwa dulu dirinya langsung menyampaikan kriteria-kriteria suami yang diinginkan. Bahkan, dia mencatat ada 100 poin untuk urusan jodoh.

"Kalau aku kan dulu detail tuh ada 100 biji doa detail, gua kasih deh buat lo," cerita Maia di kanal YouTubenya seperti dilihat Indozone, Senin (24/1/2022).

"Contohnya, misalnya tingginya jangan pendek-pendek amat, terus orangnya berwibawa tinggi, yang disegani, yang dicintai, jadi panutanku, panutan anak-anak. Aku kasih contoh ke kamu," katanya menambahkan.

Baca juga: Sebelum Cerai karena Pelakor, Ririe Fairus Sempat Ajak Ayus ke Psikolog, tapi Ditolak

Mengungkap detail kriteria jodoh yang diinginkan, Maia mengatakan butuh waktu yang cukup lama sampai akhirnya bisa bertemu dengan suami.

"Sedetail itu, tapi prosesnya lama ya. paling aku doa sekitar dua tahun lah untuk akhirnya ketemu," katanya melanjutkan.

Maia butuh waktu kurang 8 tahun sampai akhirnya bertemu dengan Irwan Mussry, pria yang kini menjadi suaminya. Maia mulai merutinkan doa detail itu di tahun ke 7. Di tahun ke 8 pasca cerai, dia baru ketemu dengan Irwan.

"Prosesnya panjang, tapi setelah tahun ke 7 aku baru doa detail banget, terus dapat di tahun ke 8, di tahun ke 10 aku menikah," Maia menambahkan.

Diberi tawaran Maia soal doa untuk mendapatkan suami idaman, Ririe mengaku ingn tau doa itu. Namun dia tak ingin terburu-buru, karena masih trauma dengan perceraiannya dulu.

"Mau, cuman kalau buru-buru nggak lah, masih trauma," ucap Ririe.

"Harapan ke depan, kalau emang dikasih jodoh sama Allah. Masih mau (menikah). Kalau emang enggak lebih baik dari sebelumnya, mending enggak usah dulu. Kalau emang dikasih orang yang tepat, yang jauh lebih baik yaudah deketi," Ririe menambahkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X