Toleransi Beragama, 5 Artis Ikut Meriahkan Perayaan Natal Meski Beragama Islam

- Minggu, 25 Desember 2022 | 16:00 WIB
Kiri: Dimas Anggara dan Nadien Chandrawinata meriahkan Natal (Instagram/nadinelist) Kanan: Larissa Chou dan keluarga meriahkan Natal (Instagram/larissachou)
Kiri: Dimas Anggara dan Nadien Chandrawinata meriahkan Natal (Instagram/nadinelist) Kanan: Larissa Chou dan keluarga meriahkan Natal (Instagram/larissachou)

Seluruh umat Kristen dan Katolik merayakan Hari Natal yang jatuh pada Minggu (25/12/2022) hari ini. Tak terkecuali para artis Indonesia. Banyak dari mereka yang merayakan Natal 2022 ini bersama keluarga dan orang-orang terdekat mereka. 

Tak hanya artis Kristiani aja, ternyata beberapa artis non Kristiani juga ada yang ikut memeriahkan perayaan Natal lho. Meski berbeda agama, beberapa artis ini seakan memperlihatkan toleransi antar beragama.

Lantas, siapa saja artis-artis tersebut? Simak 5 artis yang ikut meriahkan perayaan Natal meski bukan Kristiani yang sudah Indozone rangkum.

Baca juga: Sandra Dewi Pamer Ucapan Selamat Natal dari Dua Anaknya Bikin Gemas: Merry Christmas

1. Deddy Corbuzier

-
Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa meriahkan Natal (Instagram/mastercorbuzier)

Deddy Corbuzier dan istrinya, Sabrina Chairunnisa, tampak memeriahkan perayaan Natal tahun ini. Deddy membagikan video dengan musik Merry Christmas bersama seorang wanita yang memakai baju Santa. 

"Happy Xmas for all who celebrate it. We do this in a Japanese way!!" tulis Deddy Corbuzier.

2. Vidi Aldiano

-
Vidi Aldiano meriahkan Natal (Instagram/vidialdiano)

Vidi Aldiano menjadi salah satu artis yang ikut meriahkan Natal meski bukan umat Kristiani. Dia membagikan video di Instagram-nya dengan backsound Merry Christmas sambil mengiklankan produknya.

Vidi diketahui menganut agama Islam sejak lahir. Dia membagikan video tersebut untuk memeriahkan Natal.

3. Dimas Anggara

-
Dimas Anggara dan Nadien Chandrawinata meriahkan Natal (Instagram/nadinelist)

Dimas Anggara diketahui menikah beda agama dengan Nadine Chandrawinata. Dimas beragama Islam, sedangkan Nadine menganut agama Kristen.

Meski tak blak-blakan soal kepercayaan, Dimas ikut memeriahkan Natal bersama Nadine dan keluarga istrinya. Dia ikut bertukar kado dan berfoto bersama pohon Natal.

Baca juga: Rayakan Natal, Angela Gilsha Ngaku Sempat Krisis Identitas hingga Benci Tuhan

4. Larissa Chou

-
Larissa Chou dan keluarga meriahkan Natal (Instagram/larissachou)

Artis non Kristiani yang ikut memeriahkan Natal selanjutnya adalah Larissa Chou. Mantan istri Alvin Faiz itu diketahui seorang muala,f dan sampai saat ini keluarganya masih menganut agama Kristen.

Meski berbeda keyakinan, tak jarang Larissa ikut berkumpul bersama keluarganya, salah satunya ikut merayakan Hari Natal.

5. Irfan Bachdim

-
Irfan Bachdim dan Jennifer meriahkan Natal (Instagram/jenniferbachdim)

Selanjutnya, ada Irfan Bachdim yang juga ikut memeriahkan perayaan Natal. Irfan diketahui adalah seorang Muslim dan menikah beda agama dengan istrinya, Jennifer Bachdim.

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X