Ashanty soal Kehilangan Tas Mewah: Alhamdulillah dari 14, Ada 1 yang sudah Balik

- Selasa, 24 Januari 2023 | 14:27 WIB
Penyanyi Ashanty curhat kehilangan barang-barang berharga miliknya. (Instagram/ashanty_ash)
Penyanyi Ashanty curhat kehilangan barang-barang berharga miliknya. (Instagram/ashanty_ash)

Penyanyi Ashanty baru saja mengalami musibah. Ia kehilangan barang-barang berharga, termasuk belasan tas mewah yang berada di kediamannya di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

Ia menyampaikan, pelaku yang mencuri barang-barang mewahnya itu punya akses masuk keluar rumahnya. Namun, ia menampik jika pelaku pencurian itu para karyawan tetap yang sudah lama bekerja denga dirinya.

“Jangan sampai ada yang nuduh karyawan lama, gak ada. Alhamdulillah kalau karyawan ku yang lama, mba di rumah atau suster-suster itu alhamdulillah semuanya baik-baik saja,” ucap Ashanty dikutip Indozone dari kanal YouTube/The Hermansyah A6, pada Selasa (24/1/2023).

Ashanty bersyukur, meski saat ini proses hukum masih terus berjalan, ada angin segar soal kasus pencurian barang-barang mewah miliknya tersebut. Ia mengaku, dari belasan tas yang hilang, sudah ada yang balik ke tangannya.

Baca Juga: Ashanty Kemalingan, Belasan Tas Mewah hingga Kamera Raib Dibawa Kabur

“Alhamdulillah dari 14 ada 1 yang sudah balik nih. Yang lain-lain masih butuh proses, karena urusan ini kan gak gampang ya. Karena sudah ke pembelinya, pembeli lagi beberapa orang,” katanya.

-
Sejumlah barang-barang berharga Ashanty yang dicuri. (Instagram/ashanty_ash)

Istri Anang Hermansyah ini menyampaikan, unggahan soal pencurian barang-barang berharganya itu di media sosial, diharapkan memudahkan proses pencarian tersebut.

“Aku posting, karena barang-barangnya itu ada kode, ada apa, supaya reseller-nya tahu kalau itu barang aku. Benar, karena banyak yang masih (tanya) walaupun aku sudah posting, minta video call, ‘Benar gak punya bunda’, kayak gitu-gitu sih,” tuturnya.

Ashanty pun enggak masalah ini terus berlarut. Ia hanya ingin, barang-barang berharga bisa kembali dan masalah cepat selesai.

“Jadi kita gak usah perpanjang, aku juga enggak mau memojokkan siapa-siapa, gitu. Jadi intinya, semoga ini cepat selesai. Ini masih proses jadi, aku minta juga ke reseller-reselle sebelum (kasus) ke penyidik, banyak yang kooperatif juga,” imbuhnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X