Indy Barends Girang Indra Bekti Sudah Siuman: Aku Gak Bisa Nahan Emosi pas Ketemu

- Kamis, 29 Desember 2022 | 21:05 WIB
Indra Bekti dan Indy Barends (Instagram/indybarends)
Indra Bekti dan Indy Barends (Instagram/indybarends)

Indy Barends kembali mengunjungi RS Abdi Waluyo untuk melihat keadaan sahabatnya, Indra Bekti yang telah siuman pasca operasi.

Selaku sahabat, Indy merasa bersyukur karena sahabatnya itu bisa memanggil dirinya setelah siuman.

Baca juga: Kondisi Indra Bekti Membaik Usai 2 Kali Operasi, Uya Kuya: Udah Siuman dan Bisa Bercanda

"Tadi aku diizinkan untuk boleh masuk dan aku senang banget. Aku masuk cuma berdiri di pintu ruangan tempat dia tidur, aku cuma berdiri, hey Bekti," ujar Indy Barends di kawasan RS Abdi Waluyo, Kamis (29/12/2022).

"Aku ga bisa nahan emosi ketika ketemu dia. Dan dia langsung nunjuk aku, bilang 'hay, Jelo!' dia panggil aku Jelo," Indy melanjutkan.

Indy merasa sangat bersyukur karena bisa bertemu secara langsung dengan Bekti, meski kondisi sahabatnya itu belum pulih total.

"Lama-lama dia panggil aku Jelong. Tadi akhirnya aku sempat ketemu aku pegang tangannya, ya paling tidak menyampaikan rasa senang nya aku di luar dia belum pulih total tapi aku senang sekali bahwa bisa melihat dia," lanjut Indy.

Baca juga: Sahabat Ungkap Kondisi Terkini Indra Bekti: Belum Sadarkan Diri, Masih Pucat

Dia berharap, suami Aldilla Jelita itu bisa segera pulih dari keadaannya, usai menjalani 2 operasi karena pembuluh darah pecah hingga mengenai batang otak.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Indy Barends (@indybarends)

"Ya gitu sih paling tidak hari ini ada reaksi menyenangkan. Terima kasih atas doa semua orang yang sudah membantu ga mungkin aku bisa segembira ini kalau bukan karena support yang mencintai Bekti. Dan berharap Bekti cepat pulih," imbuhnya.

Sebelumnya, kata Indy, dirinya sempat cemas karena Indra Bekti tidak kunjung siuman ketika diprediksi akan sadar pada pukul 3 subuh oleh dokter.

"Aku dengar itu kayak pengin buru-buru peluk dia. Yang kita inginkan kan Bekti siumannya kapan. Karena kalau menurut dokter setelah operasi kemarin diharapkan jam 3 subuh tadi sudah siuman tapi kan jam 3 subuh tadi belum. Ternyata memang ada proses yang harus ditunggu. Ketika aku dengar sudah siuman aku bersyukur banget," tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X