Deklarasi Jadi Cawapres Anies, Sebelumnya Aldi Taher Pasangkan Diri dengan Ganjar Pranowo

- Senin, 4 Juli 2022 | 20:45 WIB
Poster Aldi Taher menjadi cawapres Anies Baswedan (Instagram@alditaher.official)
Poster Aldi Taher menjadi cawapres Anies Baswedan (Instagram@alditaher.official)

Aldi Taher menjadi sorotan setelah mendeklarasikan dirinya sendiri sebagai pasangan Anies Baswedan di Pilpres 2024. Aldi melabeli dirinya sebagai calon wakil presiden (cawapres) Anies pada pesta demokrasi yang akan berlangsung dua tahun mendatang.

Di Instagram, Aldi Taher mengunggah video TikTok berisi poster layaknya masa kampanye Pemilu. Dalam poster tersebut, tampak foto Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dan Aldi Taher yang sama-sama memakai kopiah hitam.

"2024 Insyaallah capres-cawapres, Anies Baswedan-Aldi Taher, ADIL," demikian tulisan dalam poster tersebut, dikutip Senin (4/7/2022).

Sebelumnya, Aldi Taher juga mengunggah potret dirinya bersama Ganjar Pranowo. Dalam unggahan tersebut, Aldi menyebut pasangan tersebut dengan inisial Gahar, singkatan dari Ganjar-Aldi Taher.

"Indonesia Gahar. Ganjar Aldi Taher. Nasionalisme bersumber dari Al-quran. Level up," bunyi tulisan dalam unggahan tersebut. 

Pada dua unggahan tersebut, Aldi Taher menyertakan tagar yang sama. Namun jika dalam unggahan Aldi menyebut hendak menjadi cawapres, tagar yang digunakan justru capres.

"Bismillah, Insyaallah 2024 capres, baca alquran, rekam, posting juga," demikian bunyi tagar tersebut.

Unggahan Aldi Taher ini bisa jadi tak semata-mata gimmick belaka. Ini lantaran Aldi juga merupakan seorang politikus. Lelaki 38 tahun itu merupakan kader Partai Bulan Bintang, yang menduduki jabatan sebagai Ketua DPP Bidang Seni dan Budaya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X