Baim Wong Syok Warteg Barokah Dicoreti Kalimat Nyelekit, Sentil Orang Sirik dan Dengki

- Rabu, 31 Agustus 2022 | 19:10 WIB
Baim Wong di Kemang Selatan, Jaksel. (INDOZONE/Putri Octapia Saragih)
Baim Wong di Kemang Selatan, Jaksel. (INDOZONE/Putri Octapia Saragih)

Baim Wong kaget saat tau warteg barokah yang beberapa waktu lalu dikunjunginya, dicoret-coret warga dengan kalimat nyelekit.

"Emang iya? Kenapa (banyak kecaman). Enggak tau gue," Baim Wong kepada wartawan saat ditemui di kawasan Kemang Selatan, Jakarta Selatan, Rabu (31/8/2022).

Baim menceritakan, saat dia datang ke lokasi kebakaran yang ada di Mahkota Simprug, Jakarta Selatan, ada warga yang mengungkap fakta bahwa warteg itu tidak terbakar, karena tidak ada bahan material triplek.

Warga membantah warteg itu selamat dari kebakaran karena sering menggelar Jumat berkah, seperti halnya yang disebutkan dalam video viral.

Baca juga: Heboh Warteg Selamat dari Kebakaran Gegara Jumat Berkah, Baim Wong Syok Tau Faktanya

Namun, ayah dua anak ini tidak mengerti apakah fakta yang diungkap warga itu benar adanya atau ada maksud tersembunyi.

"Kita tidak bisa membedakan orang yang beropini benar atau enggak, maaf ya, orang yang rasa sirik atau enggak dengki, kita enggak pernah tau. Cuman mereka tiba-tiba bahas itu 'iya ini bohongan nih. Sebenarnya dia pakai tembok, bukan pakai triplek lagi'.

Terlepas dari benar atau tidaknya pemilik melakukan Jumat berkah, Baim enggan bernegatif thinking dengan isu-isu yang beredar di luaran.

"Toh misalnya dia bagiin teh manis gratis mudah-mudahan ada nilainya ya. Tapi bagi mereka mungkin makanan lah apalah, dan saya tidak membahas," terangnya.

Kala itu, kata Baim, dia bertemu langsung dengan ibu pemilik warteg dan langsung diajak keliling warteg yang aman dari kebakaran tersebut.

Namun, dia dibuat terkejut dengan permintaan si ibu pemilik warteg yang malah meminta untuk diperbaiki aliran listriknya, padahal banyak warga yang kehilangan tempat tinggal karena musibah kebakaran itu.

"Saya bilang 'buk, yang enggak punya rumah itu sekarang di bawah, kalau saya naikin ibu minta naikkan juga gimana mereka'. Saya bilang 'kasihan yang bawah, kalau listrik saya naikkan juga, gimana yang bawah. Ibu seharunya bersyukur," jelas Baim ke pemilik warteg.

Suami Paula Verhoeven itu menduga, orang-orang kesal karena si ibu pemilik warteg malah minta diperbaiki listriknya di tengah-tengah musibah kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah warga.

"Mungkin orang nonton, kesel kali dengan persepsi masing-masing. Apalagi saya baru masuk ke sana udah dikasih tau tuh sama mereka saya mau bahas ini tiba-tiba mereka bahas itu," bebernya.

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X