Punya Nama Sama dengan Laura Anna, Jurnalis Brazil Ini Kaget Dibanjiri Ucapan Duka Cita

- Jumat, 17 Desember 2021 | 10:15 WIB
Jurnalis asal Brazil diserbu ucapan duka cita dari netizen Indonesia karena dikira Laura Anna. (Instagram/@anna.laura)
Jurnalis asal Brazil diserbu ucapan duka cita dari netizen Indonesia karena dikira Laura Anna. (Instagram/@anna.laura)

Selebgram Edelenyi Laura Anna meninggal dunia pada Rabu (15/12/2021) sekitar pukul 09.22 WIB. Jenazah Laura kini telah dikremasi di rumah duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta, Kamis (16/12/2021).

Keluarga, kerabat, sahabat, dan netizen pun ramai-ramai menyerbu Instagram Laura untuk mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya wanita 21 tahun itu. 

Namun menariknya, banyak netizen Indonesia yang justru menyasar ke akun Instagram orang lain karena memiliki nama mirip dengan Laura Anna

Bernama Anna Laura

-
Anna Laura ungkapkan kekesalannya di Instagram. (Instagram/@anna.laura)

Akun Instagram @anna.laura itu mendadak ramai diserbu ucapan bela sungkawa dari netizen Indonesia yang mengira pemilik akun adalah Edelenyi Laura Anna yang telah wafat. 

Melalui unggahan di story Instagram-nya, wanita bule itu menegaskan bahwa dirinya adalah Anna Laura, orang yang berbeda dengan Laura Anna. 

Anna meminta agar para netizen berhenti menuliskan ucapan duka cita di kolom komentar Instagram pribadinya karena itu sangat menganggunya. 

"Saya bukan Laura Anna dari Indonesia. Tolong berhenti, aku tidak bisa berhubungan dengan hal ini hari ini. Saya pikir ini akan berlalu, tapi netizen Indonesia ada di mana saja, dari profil saya, email, media sosial lain, bahkan sampai ke teman-teman saya. Tolong berhenti," tulis Anna Laura, seperti dikutip Indozone, Jumat (17/12/2021).

Baca juga: Momen Keluarga Lepas Kepergian Laura Anna, Diiringi Isak Tangis

Jurnalis asal Brazil

-
Anna Laura. (Instagram/@anna.laura)

Sangkin risih dengan komentar netizen Indonesia yang menyebutnya meninggal, Anna Laura bahkan mengunggah foto wajahnya sambil menuliskan jika ia bukanlah Laura Anna. 

Anna Laura merupakan seorang jurnalis asal Brazil. Ia menegaskan bahwa dirinya saat ini masih hidup. 

"Namaku Anna Laura, bukan Laura Anna. Dan aku berasal dari Brazil. Yang terpenting, aku masih hidup!!!!!!!!!!! Kumohon berhenti mengirimiku pesan seolah aku sudah mati," tulis Anna Laura. 

Anna Laura bahkan sampai menuliskan bahwa dirinya bukanlah Laura Anna di bio Instagram-nya, seraya meminta para netizen Indonesia berhentik menuliskan ucapan duka cita. 

"I AM NOT LAURA ANNA FROM INDONESIA," tulis Anna Laura di bio Instagram-nya. 

Kaget dan terguncang

-
Ucapan duka Anna Laura untuk Edelenyi Laura Anna. (Instagram/@anna.laura)

Lebih lanjut, Anna Laura pun mengunggah akun Instagram asli Laura Anna @edlnlaura, sambil menuliskan semoga ia bisa terlepas dari komentar-komentar duka cita netizen yang menganggapnya telah tiada.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X