Usai Beri Sembako, Kini Salmafina Sunan Ingin Donasi untuk Pembangunan Gereja & Masjid

- Selasa, 27 Oktober 2020 | 14:03 WIB
Salmafina Sunan. (Instagram/@salmafinasunan)
Salmafina Sunan. (Instagram/@salmafinasunan)

Sosok putri sulung pengacara Sunan Kalijaga, Salmafina Sunan selalu menjadi sorotan publik. Mulai dari kisah asmaranya dengan sang kekasih, hingga status dirinya.

Terlepas dari kontroversinya, Salma begitu sapaan akrabnya juga dikenal sebagai wanita yang memiliki jiwa dermawan terhadap sesama.

Dalam unggahan di Insta Story-nya baru-baru ini, gadis kelahiran 13 Agustus 1999 ini, mengungkapkan bahwa ia ingin memberikan donasi untuk pembangunan tempat ibadah seperti masjid, gereja serta panti asuhan.

-
Insta Story Salmafina Sunan. (Instagram/@salmafinasunan)

Di unggahan itu, Salma meminta informasi soal tempat ibadah dan panti asuhan, yang membutuhkan donasi karena masih dalam tahap pembangunan.

Kata Salma, pihak yang membutuhkan donasi bisa langsung mengirimkan pesan melalui direct message (DM) padanya.

Dia pun mengatakan bahwa ia akan membantu pembangunan rumah ibadah atau panti asuhan itu sesuai dengan kemampuannya.

"Temen-temen mohon info apabila ada pembangunan gereja/masjid/panti asuhan yang membutuhkan donasi, bisa langsung DM ya. Semoga saya bisa bantu semampu saya," tulis Salma dalam unggahannya di Insta Story seperti yang dilihat INDOZONE.

Sebelumnya, Salma juga pernah memberikan bantuan berupa 100 susu untuk bayi dan batita serta 200 sembako. Bantuan itu diberikannya karena rasa prihatinnya kepada orang yang terdampak pandemi Covid-19.

Dia menegaskan, bantuan dampak Covid-19 yang akan diberikannya itu memang hanya dalam bentuk susu dan sembako, bukan uang.

"Semoga sehat selalu ya. Aku tau dampak Covid-19 ini sangat parah, maka dari itu aku mau bagi-bagi 100 susu bayi dan batita (bagi yang sangat membutuhkan) dan 200 sembako (bagi yang sangat membutuhkan). Tidak berupa uang," kata Salma seperti yang dilihat INDOZONE.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X