Pengacara Gaga Muhammad Sebut Kecelakaan Laura Anna 2 Tahun Silam Kecelakaan Biasa

- Rabu, 22 Desember 2021 | 10:36 WIB
Kiri: Gaga Muhammad. (Instagram/@gagamuhammad) / Kanan: Kondisi mobil ringsek saat kecelakaan Gaga dan Laura (Instagram/@edlnlaura)
Kiri: Gaga Muhammad. (Instagram/@gagamuhammad) / Kanan: Kondisi mobil ringsek saat kecelakaan Gaga dan Laura (Instagram/@edlnlaura)

Proses hukum yang menjerat Gaga Muhammad terkait dengan insiden kecelakaan yang menyebabkan mendiang Laura Anna masih terus berjalan.

Kemarin tepatnya, 21 Desember Gaga kembali menjalani sidang. Terkait dengan ini, kuasa hukum Gaga, Fahmi Bachmid menyampaikan sejumlah hal.

Secara blak-blakan Fahmi mengatakan jika kecelakaan yang terjadi pada Desember 2019, hingga membuat Laura lumpuh dan pada akhirnya meninggal dunia itu adalah kecelakaan biasa.

"Nanti dilihat karena ini kan sebetulnya perkara yang bukan perkara extraordinary crime ya, bukan perkara yang luar biasa, ini kecelakaan biasa saja," terangnya.

Baca juga: Siang Ini, Sidang Gaga Muhammad akan Kembali Digelar, Kakak Laura Anna Mohon Doa

Menilai ada ketidakcocokan antara hasil visum dengan keterangan saksi, Fahmi meminta agar dokter yang membuat visum hadir di persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

"Saya juga meminta supaya dokter yang membuat visum dihadirkan, karena itu sangat fatal dan penting dalam proses kebenaran materil di dalam perkara," ujar Fahmi dalam video di kanal YouTube Cumicumi.

"Di dalam visum itu sendiri ada beberapa hal yang tidak sinkron dengan keterangan saksi," sambungnya.

Dia pun menambahkan, insiden kecelakaan yang terjadi Desember 2019 silam itu adalah sebuah musibah yang tak bisa menyalahkan siapapun.

"Ini sebuah kecelakaan, sebuah musibah, kita tidak bisa saling menyalahkan," ungkapnya.

Terkait dengan persidangan Gaga, Fahmi sendiri mengatakan bahwa dirinya meminta agar di persidangan selanjutnya sidang digelar secara offline, yang artinya Gaga akan hadir secara langsung.

"Saya tadi mau meminta lagi supaya dihadirkan secara offline, tapi majelis belum tau kalau misalkan diputuskan. Kalau misalkan diputuskan dikabulkan ya mungkin untuk sidang yang akan datang. Kalau dikabulkan sidang berikutnya adalah secara oflline, artinya Gaga dihadirkan," tambahnya.

Sekadar informasi, Laura Anna sempat mengikuti sidang perdana penuntutan tanggung jawab Gaga pada 3 Desember 2021. Namun, di saat memperjuangkan keadilan, Laura Anna meninggal dunia. Meski begitu, proses hukum yang menjerat Gaga masih terus berjalan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X