KRI Nanggala 402 Tenggelam, Ernest Prakasa: Selamat Berlayar Menuju Keabadian

- Minggu, 25 April 2021 | 13:20 WIB
Ernest Prakasa. (Instagram/@ernestprakasa) / KRI Nanggala 402. (ANTARA/Syaiful Arif)
Ernest Prakasa. (Instagram/@ernestprakasa) / KRI Nanggala 402. (ANTARA/Syaiful Arif)

Komika Ernest Prakasa ikut menyampaikan duka mendalam atas tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402 di perairan Bali. Melalui Instagram-nya, Ernest Prakasa mengunggah foto dengan latar belakang laut.

Di foto tersebut, Ernest menuliskan kata-kata yang mengharukan untuk KRI Nanggala 402, "Selamat berlayar menuju keabadian, KRI Nanggala 402".

Ernest berharap agar keluarga para kru diberikan ketabahan menghadapi musibah tersebut.

"Turut berdukacita atas tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala-402, dengan jumlah korban jiwa 53 awak. Semoga segenap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," kata Ernest melalui Instagram-nya, Sabtu (24/4/2021).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Ernest Prakasa (@ernestprakasa)

Ernest juga mengirimkan doa untuk 53 kru Nanggala 402 yang masih berada di dasar laut.

"Mengirim doa bagi 53 personil dalam kapal selam KRI Nanggala 402, yang kini bersemayam di dasar samudra," ujarnya.

Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan, pihaknya menaikan status pencarian KRI Nanggala-402 dari submiss menuju subsunk usai ditemukan bukti otentik milik kapal tersebut. Apalagi, saat ini keberadaan KRI Nanggala berada di kedalaman 850 meter.

Dia menyampaikan, dengan adanya kejadian ini semua pihak yang tergabung dalam operasi SAR terus akan berusaha mencari KRI Nanggala-402 yang kemungkinan tenggelam. 

"Saya selaku pemimpin TNI Angkatan Laut dan seluruh prajurti TNI Angkatan Laut turut prihatin atas kejadian ini khususnya warga hiu kencana adalah keluarga kapal selam atas kejadian yang tidak kita harapkan," ujar Yudo dalam konfrensi pers, Sabtu (24/4/2021).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X