Sepi Job Gegara Pandemi, Nassar Bingung Bayar Cicilan Mobil Mewah Hingga Jual Donat

- Rabu, 26 Agustus 2020 | 14:06 WIB
Nassar. (Instagram/@kingnassar88)
Nassar. (Instagram/@kingnassar88)

Pedangdut Nassar, menjadi salah satu orang yang terdampak pandemi Covid-19. Pasalnya, pandemi membuat dirinya jadi sepi job.

Untuk tetap melanjutkan hidup, Nassar bahkan sampai membuka bisnis baru di bidang kuliner, yaitu donat.

Nassar dalam kanal YouTube Dewi Perssik mengatakan bahwa dia mencoba membuka bisnis donat, yang diberi nama "Donat King Nassar".

"Kalau menurut aku nih, positif hikmahnya, yang tidak suka usaha jadi mau usaha, mau nyoba minimal gitu. Ya, berhasil atau tidaknya itu kan rezeki dari Allah. Ya kalo minusnya, ya kita pasti mengeluh, karena kan tabungan menyusut ya," ucapnya.

-
Nassar. (Instagram/@kingnassar88)

Ketika ditanya soal pemasukan selama pandemi, pelantun lagu "Seperti Mati Lampu" ini mengatakan, bahwa ia akan menjual apa saja yang bisa dijual.

"Ya kalo aku sih, apa aja yang bisa dijual ya," ungkap Nassar.

Nassar menambahkan, dirinya ingin sekali segera melunaskan mobil mewah yang dimilikinya.

"Gue nyicil mobil ini aja, gue udah pengen cepat-cepat lunas ini mobil. Masih ada dua tahun lagi. Jangan dijual, di mana mau jual, belum lunas," tegasnya.

Di tengah pandemi seperti sekarang ini, Nassar mengatakan banyak yang harus dikeluarkannya hingga tabungannya pun ikut tersentuh.

"Pandemi tuh menurut aku nih, minusnya kita itu mengeluarkan tabungan yang itu sengaja kita taruh untuk barangkali nanti mau punya apa gitu. Habis karena pandemi," jelasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X