Ria Ricis Dihujat Gegara Vlog Meninggalnya Sang Ayah, Kemal Pahlevi: Yang Salah Siapa?

- Selasa, 8 Juni 2021 | 14:28 WIB
Kiri: Ria Ricis. (Instagram/@riaricis1795) / Kanan: Kemal Pahlevi. (Instagram/@kemalpalevi)
Kiri: Ria Ricis. (Instagram/@riaricis1795) / Kanan: Kemal Pahlevi. (Instagram/@kemalpalevi)

Nama Ria Ricis beberapa waktu belakangan ini menjadi sorotan netizen, setelah kepergian sang ayahanda tercinta, Sulyanto yang meninggal dunia pada Jumat 4 Juni 2021 kemarin.

Ricis bahkan sampai menduduki jajaran trending topic Twitter, lantaran dinilai masih mendulang traffic dan adsense lewat konten YouTube-nya.

Publik pun sontak ramai membahas persoalan ini. Banyak netizen yang menyayangkan sikap Ricis di tengah suasana berduka atas kepergian ayahnya.

Rupanya, ramainya publik membahas konten YouTube Ricis menyita perhatian komika Kemal Pahlevi.

Kemal dalam akun Instagram-nya mengunggah tangkapan layar sebagian kecil komentar netizen yang ikut menyayangkan sikap Ricis di tengah suasana duka.

Kata Kemal, video milik Ricis itu banyak yang nonton dan like, tapi banyak pula yang menghujat.

"Ricis lagi dihujat karena pas pemakaman bokapnya, doi tetep ngevlog. Yg ngeviews banyak, yg likes banyak, yang ngehujat juga banyak," tulis Kemal dalam unggahannya seperti dilihat INDOZONE.

Kemal blak-blakan mengaku bingung, siapa yang salah sebenarnya dalam hal ini. Ricis, keluarganya, netizen yang menonton atau yang menghujat?

"Pertanyaannya, jadi ini yang salah sebenarnya siapa? Ricisnya? Atau keluarga Ricis yang bolehin Ricis ngedokumentasiin pemakaman bokapnya? Yang nonton? Yang ngelike? Atau yang ngehujat?" sambungnya.

Kemal mengatakan dirinya bingung dan makin tidak mengerti dengan dunia persosmedan saat ini.

"Makin kesini makin gak ngerti sama dunia per-sosmed-an ini," tambahnya.

Unggahan Kemal inipun langsung ramai dengan beragam komentar netizen. Mereka mengatakan, tak salah jika Ricis membuat dokumentasi soal kepergian ayahnya, namun mereka tak habis pikir karena adsensenya nyala.

"Ga salah sih kalo untuk dokumentasi dan di upload ke youtube, yang jadi masalah kenapa adsense nya nyala," kata @andfchrn.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X