Nathalie Holscher dan Sule Jalani Sidang Perdana Pada 20 Juli, Ada Niatan Rujuk?

- Kamis, 7 Juli 2022 | 10:57 WIB
Nathalie Holshcer dan Sule. (Instagram/@ferdinan_sule)
Nathalie Holshcer dan Sule. (Instagram/@ferdinan_sule)

Sidang perceraian Nathalie Holscher dengan Sule rencananya akan digelar pada Rabu, 20 Juli 2022 mendatang. Hal itu disampaikan oleh panitera Pengadilan Agama Cikarang, Maman Suherman.

"Sidang pada 20 Juli 2022 hari Rabu," kata Maman, di Pengadilan Agama Cikarang, Kamis (07/07/2022).

Jika Nathalie dan Sule hadir di sidang perdana tersebut, maka pihak Pengadilan Agama Cikarang akan mencoba upaya mediasi. Dari proses mediasi tersebut, Nathalie dan Sule bisa saja rujuk kembali.

Baca juga: Belum Genap 2 Tahun Nikah, Nathalie Holscher Gugat Cerai Sule

"Kalau dua-duanya nanti hadir ada upaya untuk dimediasikan oleh Pengadilan Agama Cikarang," Maman melanjutkan.

"Bisa saja rujuk kembali. Nanti ada upaya merukunkan, jangan sampai ada perceraian," tambahnya.

Nathalie melayangkan gugatan cerai ke Sule pada 3 Juli 2022, di umur pernikahannya yang belum genap 2 tahun.

"Memang betul Pengadilan Agama Cikarang itu telah menerima gugatan yang berupa e-court, jadi perkara tersebut berdasarkan surat gugatannya pada 3 Juli 2022 atas nama Nathalie Holshcer melawan Sutisna (Sule)," ujar Maman Suherman, selaku panitera Pengadilan Agama Cikarang kepada awak media, Kamis (07/07/2022).

Maman menjelaskan, gugatan cerai yang dilayangkan Nathalie terdaftar dengan nomor perkara 2145/Pdt.G/2022/PACikarang.

"Terkait gugatan itu perkaranya 2145/Pdt.G/2022/PACikarang. Jadi gugatan itu telah diverifikasi Pengadilan Agama Cikarang pada 5 Juli 2022," sambungnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X