Ivan Gunawan Akan Tambah Ini di Masjid Indonesia Uganda, Masih Ada yang Kurang

- Jumat, 3 Februari 2023 | 07:07 WIB
Desainer sekaligus presenter Ivan Gunawan bangun masjid di Uganda, Afrika Timur. (Instagram/ivan_gunawan)
Desainer sekaligus presenter Ivan Gunawan bangun masjid di Uganda, Afrika Timur. (Instagram/ivan_gunawan)

Ivan Gunawan merasa bersyukur lantaran masjid yang dibangun dari hasil jerih payahnya sudah jadi. Tempat ibadah yang dibangun di Uganda, Afrika Timur itu, diberi nama ‘Masjid Indonesia by Ivan Gunawan’.

Meski begitu, Ivan merasa ada yang kurang dengan hasil masjid yang berlokasi sekitar dua jam dari pusat kota Uganda itu. Ia pun berencana akan menambah beberapa hal pada masjid tersebut.

“Tapi kalo di aku, belum jadi banget karena aku pengin ada pagarnya, aku pengin ada rumputnya,” ucap Ivan dikutip Indozone dari YouTube/Intens Investigasi, Jumat (3/2/2023).

“Supaya masjid itu sejuk, yang kita tahu kan Afrika panas kan, jadi penginnya sejuk, nyaman, masih ada penambahan-penambahan,” sambungnya.

Baca Juga: Kata Ivan Gunawan soal Biaya yang Dikeluarkan untuk Bangun Masjid Indonesia Uganda

Tidak hanya itu, Ivan Gunawan juga akan melakukan penambahan pada bagian ornamen masjidnya. Sebab kata Ivan, dinding masjidnya masih terlihat sepi.

“Karena tadi kalau liat dari postingan tuh masjid masih sepi, jadi aku mau bawa kaligrafi,” katanya.

Desainer kondang ini juga tidak punya alasan khusus, kenapa dirinya mantap untuk membangun masjid di Uganda, Afrika Timur. Kala itu, ia melihat unggahan salah satu temannya yang menampilkan kondisi umat muslim di Uganda, tidak memiliki tempat ibadah layak.

“Aku orangnya sangat spontan sih, karena melihat dari sebuah postingan teman, dia lagi di Afrika, terus di Afrika susah air bersih. Jadi yasudah, karena gak ribet juga izin-izinnya, aku juga gak ikut susah-susahnya kan, dan kebetulan mereka ada di sana, menurut aku mereka sangat amanah, jadi yaudah aku buat,” tuturnya.

Ivan Gunawan bersyukur, selama proses pembangunan Masjid Indonesia di Uganda itu, tidak mengalami kendala yang berarti. Sehingga, masjid itu bisa jadi dalam kurun waktu kurang dari setahun.

Sementara untuk tema Masjid Indonesia ini, Ivan Gunawan mengusung konsep putih dan modern. Bangunan masjid itu pun tampak megah dan nyaman.

“Jadi sebenarnya aku itu punya mimpi, masjid warnanya putih. Nah kalo di Uganda itu ternyata semua masjid warna-warni. Jadi kalau menuru teman aku Hamza, itu satu-satunya masjid warna putih yang di Uganda cuma Masjid Indonesia doang. Yang lain masjidnya warna-warni, Alhamdulillah,” tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X