Tips Sukses Jadi Podcaster ala Podkesmas: Tentukan Topik hingga Rekaman di Balik Selimut

- Kamis, 16 Maret 2023 | 13:21 WIB
Para personel Podkesmas. (Instagram/omeshomesh)
Para personel Podkesmas. (Instagram/omeshomesh)

Saat ini, tengah marak platform digital untuk berkarya, tapi mungkin podcast masih dianggap kecil peminatnya dan dianggap tidak ada pemasukan. Namun nyatanya banyak potensi yang bisa didapatkan dari podcast.

Salah satu yang sudah merasakannya adalah para content creator yang tergabung dalam Podkesmas, yang disebut sebagai podcaster nomor 1 di Indonesia. Mereka adalah Ananda Omesh, Imam Darto, Angga Nggok, dan Surya Insomnia.

Kesuksesan itu rupanya tidak terjadi dengan instan, mereka telah berupaya untuk memberikan konten audio terbaik bagi para pendengarnya. Gak pelit ilmu, Podkesmas memberikan tips bagi kamu yang ingin memulai karier sebagai podcaster.

"Karena kadang (buat podcast) harus sesuai dengan interest-nya mereka masing-masing. Jadi kalau sukanya olahraga, ya ngomonginnya olahraga. Kalau kita gak suka games, waktu itu ngomongin games kan jadi susah ngegali deep tentang games. Lebih dipastiin interest poinnya dimana," ujar Angga Nggok salah satu anggota Podkesmas di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Baca Juga: Rayakan Setahun Eksis, Podkesmas Kembangkan Jaringan Podcast Lebih Luas

Angga bilang, yang dibutuhkan seorang podcaster hanyalah satu buah handphone untuk melakukan rekaman. Namun, jika ingin kualitas yang sangat baik, bisa dilakukan di studio. Anggota Podkesmas itu pun sempat meminjam studio temannya untuk melakukan perekaman,

"Handphone aja sih. Awal-awal kita bahkan podcast-an itu nebeng. Nyari temen yang punya studio, ‘Boleh gak gua nge-tag nih' di awal tuh seperti itu, sampai akhirnya kita bisa beli alat-alat," jelas Angga Nggok.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by podkesmas (@podkesmas)

Di sisi lain, Ananda Omesh mengatakan bahwa konsistensi adalah hal yang paling penting dalam memulai karier di dunia podcaster. Meski memiliki pendengar yang tidak banyak, Omesh meminta para podcaster selalu bersyukur dan mengapresiasi para penggemar.

"Paling penting itu konsisten, lu mau yang dengerin cuma 7 orang, mereka 7 orang yang harus lu apresiasi. Mereka niat ngedengerin lu dari awal, mereka niat support lu. Mau 3 orang, mau 300.000 mau sejuta, mereka orang yang harus kita apresiasi," kata Omesh.

Baca Juga: Podkesmas Hadirkan Serial Drama Audio “Balada Onggok Si Anak Durhaka” di Spotify

Seluruh jumlah pendengar ini spesial meski tidak banyak, bahkan pendengar itu hanyalah kerabat atau anggota keluarga sendiri.

"Jadi itu yang harus menjaga agar konsisten. 3 orang pendengar gue ini spesial, mau nyokap, adek, bapak mereka setia ngedengerin lu," jelas Omesh.

-
(kiri-kanan) Perwakilan anggota Podkesmas, Ananda Omesh, Imam Darto, dan Angga Nggok, saat berada di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan. (Indozone/Arvi Resvanty)

Omesh menambahkan, sebaiknya para podcaster menyediakan kualitas audio yang berkualitas. Sebab, hal itu bisa menjaga konsistensi penggemar untuk mendengarkan, dan menarik para penggemar baru.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X