Pulang Kampung, Inul Daratista Langsung Jadi Pelayan di Rumah: Aku Jadi Tukang Dapur

- Jumat, 21 April 2023 | 13:43 WIB
Penyanyi dangdut Inul Daratista pulang kampung. (Instagram/Inul.d)
Penyanyi dangdut Inul Daratista pulang kampung. (Instagram/Inul.d)

Penyanyi dangdut Inul Daratista ikut melakukan tradisi mudik ke kampung halamannya. Inul mudik ke daerah Pasuruan, Jawa Timur.

Setibanya di kampung halaman, Inul langsung melakukan kegiatan berbagi kepada mereka yang membutuhkan. Mulai dari memberikan bantukan ke panti hingga tukang becak sekitar.

“Setelah berbuka dengan keluarga termulia anak panti, lanjut tukang becak-gojek, kemudian teristimewa bagian tentangga kampung dan kerabat,” tulis Inul dalam keterangan video yang diunggah ke akun Instagram miliknya, dikutip Indozone, Jumat (21/4/2023).

Tidak hanya itu saja, Inul Daratista juga menjadi pelayan saat tiba di rumahnya. Ia menjamu hingga menjadi juru masak untuk keluarganya yang ada di kampung.

“Hari ini aku melayani emakku dan adik-adik semua, menjamu mereka, aku jadi tukang dapur ????Jadi chef mereka????MasyaAllah letihnya, ????pada ngumpul tapi bahagianya tidak bisa diganti dengan apapun,” katanya.

Baca Juga: Beri Dukungan dan Kunjungi David Ozora, Ardhito Pramono: Lu Cowok Paling Strong!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Inul Daratista (@inul.d)

Pada kesempatan kali ini, Inul membuat masakan steak daging sapi. Ia pun menyiapkan daging hingga sayuran pelengkap untuk bisa dinikmati keluarga dan kerabatnya.

“Meski saya gak ikut makan enak. Hari ini saya makan tempe malang yang dikasih ART aku yang mudik, pada main ke rumah, senangnya .. Padahal mereka aku kasih libur 2 minggu, tahu aku mudik pada datang bawa oleh-oleh daerahnya masyaAllah,” ujarnya.

Menurut pelantun ‘Masa Lalu’ ini mengatakan, hasil dari kerja keras yang dilakukannya selama ini, masih ada milik keluarga dan orang-orang yang membutuhkan. Meskipun ada rasa lelah, tapi ia merasa senang bisa berbagi kepada sesama.

“Rasanya gak bisa diungkap dengan kata???? Setelah tahap demi tahap janji umroh juga sebagian mulai jalan dengan baik. Jalan ini terasa melangkah sungguh ringan,” tuturnya.

Inul Daratista bilang, apa yang dilakukannya itu begitu tulus dan tanpa mengharap pamrih apapun. Ia merasa, apa yang diberikan saat ini, masih belum terlalu besar.

“Belajar memuliakan diri ternyata sangat mudah. Ketika kita jadi orang yang ikhlas, tulus dan tanpa pamrih, dengan segala kemampuan diri, meski sedekahnya hanya secuil. Semoga di tahun depan bukan secuil lagi, tapi jadi sebaskom - seember - sesumur, masyaAllah,” ungkapnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X