Pangeran Charles Tak Melucuti Uang Tunai untuk Pangeran Harry Usai Keluar dari Kerajaan

- Kamis, 24 Juni 2021 | 17:43 WIB
Pangeran Charles dan Pangeran Harry. (WENN)
Pangeran Charles dan Pangeran Harry. (WENN)

Pangeran Charles terus mendukung secara finansial putranya Pangeran Harry dan Meghan Markle setelah keluar dari kerajaan. Meskipun keputusan Pangeran Harry keluar dari keluarga kerajaan Inggris bertentangan, ayahnya masih membiayai dia dan istrinya dengan jumlah yang cukup besar dalam beberapa bulan setelah Megxit.

Dilansir Daily Mail, akun kerajaan mempublikasikan untuk pertama kalinya bahwa Charles menggunakan pot Clarence House untuk mendanai Harry dan Meghan sebesar 4,4 juta Poundsterling hingga musim panas 2020.
Pasangan itu secara resmi mengundurkan diri sebagai anggota senior keluarga kerajaan pada Januari 2020 untuk memulai hidup baru di California.

Namun, tampaknya publikasi kerajaan itu bertentangan dengan pernyataan Pangeran Harry selama wawancaranya dengan Oprah Winfrey pada bulan Maret lalu. Dimana Pangeran Harry mengklaim bahwa keluarganya secara harfiah memotong dirinya secara finansial.

Pangeran Harry mengatakan bahwa dia berhenti mendapatkan dukungan keuangan dari keluarganya pada kuartal pertama tahun lalu. Untuk mendukung kebutuhan keuangan mereka, Pangeran Harry mengatakan dia dan istrinya terpaksa hidup dari apa yang Putri Diana tinggalkan untuknya.

Namun, akun kerajaan menunjukkan bahwa ada penurunan signifikan pada jumlah yang diterima Sussex pada tahun 2020/2021 dari 2019/2020.

Pada tahun sebelumnya, ketika mereka masih menyadang gelar sebagai bangsawan, pasangan itu menerima 5,6 juta Poundsterling dari pendapatan Charles's Duchy of Cornwall.

Berbicara tentang pengeluaran Pangeran Charles untuk Pangeran Harry, juru bicara senior Clarence House mengatakan jika Pangeran Charles menghentikan mengirim uang kepada anaknya itu pada musim panas tahun lalu.

"Seperti yang kita semua ingat, pada Januari 2020 ketika Duke dan Duchess mengumumkan bahwa mereka akan pindah dari Keluarga Kerajaan, Pangeran Harry mengatakan bahwa mereka akan bekerja untuk mandiri secara finansial. Pangeran Wales mengalokasikan sejumlah besar untuk mendukung mereka dengan transisi ini. Pendanaan itu dihentikan pada musim panas tahun lalu. Pasangan itu sekarang mandiri secara finansial," katanya.

Juru bicara itu menambahkan jika dirinya masih belum percaya sepenuhnya jika Pangeran Harry benar-benar mandiri secara finansial.

"Saya tidak percaya diri ketika saya mengatakan mereka telah sangat sukses menjadi mandiri secara finansial," sambungnya.

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X