Dhena Devanka Dapat Hak Asuh Anak, Ijonk Wajib Nafkahi Anak Rp30 Juta per Bulan

- Kamis, 17 Februari 2022 | 13:16 WIB
Ijonk, Dhena Devanka dan ketiga anak mereka (Instagram/@ijonkfrizzy)
Ijonk, Dhena Devanka dan ketiga anak mereka (Instagram/@ijonkfrizzy)

Dhena Devanka mendapatkan hak asuh ketiga anak-nya usai resmi bercerai dengan Jonathan Frizzy, atau yang akrab disapa Ijonk.

Resmi berpisah dengan Ijonk, Dhena akan fokus untuk membesarkan ketiga anaknya, yang bernama Zoe Joanna Frizzy Simajuntak, Zac Jaden Frizzy Simanjuntak, dan Zayn Jowden Frizzy Simanjuntak.

"Setelah ini saya akan fokus ke depannya untuk membesarkan ketiga anak kami, karena masa depan mereka menjadi yang utama untuk saya," ucap Dhena di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (17/2/2022).

Meski tak lagi berstatus suami istri, baik Dhena dan Ijonk berkomitmen untuk saling support, terlebih soal masa depan anak-anak mereka.

Baca juga: Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka Resmi Bercerai

"Memang kita sudah komitmen untuk saling support dalam membangun masa depan anak," Dhena melanjutkan.

Lebih lanjut, kuasa hukum Dhena menyebut bahwa Ijonk masih bisa bertemu dan mengunjungi anak-anaknya kapan pun ia mau.

"Alhamdulillah semua gugatan kita dikabulkan ya.  Dimana hak asuh berada di tangan Dhena, namun kita enggak akan memutus tali silaturahmi. Jonathan bisa berkunjung kapan pun dia mau, karena mereka udah sepakat untuk merawat anak bersama-sama," tutur kuasa hukum Dhena.

Terkait dengan perpisahan dan hak asuh ini, Ijonk diwajibkan untuk menafkahi ketiga anaknya sebesar Rp30 juta per bulan. Nilai tersebut di luar biaya pendidikan dan kesehatan.

"Gitu juga biaya untuk anak-anak. Pasalnya mengatur itu ya bahwa suami atau ayah bertanggung jawab, jadi diputuskan oleh hakim untuk biaya anak ditetapkan kepada Jonathan, sebesar Rp30 juta per bulan, dengan kenaikan 10%, di luar biaya pendidikan dan kesehatan," kuasa hukum Dhena menambahi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X