Bernama Arshakalif Muhammad Mbayang, Ini Makna Nama Putra Pertama Dinda Hauw & Rey Mbayang

- Senin, 21 Juni 2021 | 17:23 WIB
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Instagram/arshaka_mbayang)
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Instagram/arshaka_mbayang)

Dinda Hauw ungkap makna nama putra pertamanya dengan Rey Mbayang yang baru lahir, Minggu (20/6/2021). 

Dinda mengaku, awalnya ia hendak memakai nama 'Alif' saja ke putranya itu. Namun, ternyata ada nama yang lebih bagus yakni Arshaka yang berarti kuat.

"Ternyata ada nama yang lebih bagus, Arshaka yang artinya kuat dan berpendirian teguh," kata Dinda Hauw, seperti dikutip Indozone, Senin (21/6/2021).

Akhirnya Dinda dan Rey pun sepakat menggabungkan nama tersebut, menjadi Arshakalif Muhammad Mbayang

Rey menambahkan, nama 'Muhammad' merupakan nama rasul, dimana harapannya kelak anak mereka bisa mengambil banyak pelajaran dari Rasulullah SAW. Sementara 'Mbayang' diambil dari namanya.

"Mbayang dari nama aku, terus pakai nama rasul Muhammad SAW," timpal Rey.

Tak hanya itu, nama Arshakalif sendiri disepakati Dinda dan Rey beberapa menit sebelum persalinan. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Dinda Hauw (@dindahw)

Seperti yang diketahui sebelumnya, Dinda Hauw melahirkan anak pertamanya itu melalui proses caesar. 

"Telah lahir putra pertama kami ARSHAKALIF MUHAMMAD MBAYANG Bb : 3045 g Pb : 48,5 cm," tulis Rey Mbayang di keterangan unggahan dirinya yang menggendong putra pertamanya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by REY MBAYANG (@rey_mbayang)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X