Ikut Terseret karena Dana dari Doni Salmanan, Alffy Rev Tegas: Tak Perlu Menjatuhkan Karya

- Kamis, 10 Maret 2022 | 09:32 WIB
Kiri: ALffy Rev (Instagram/alffy_rev) Kanan: Doni Salmanan (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Kiri: ALffy Rev (Instagram/alffy_rev) Kanan: Doni Salmanan (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Musisi sekaligus YouTuber Alffy Rev ikut terseret dalam kasus binary option Quotex Doni Salmanan, lantaran pernah menerima aliran dana untuk proyek 'Wonderland Indonesia' beberapa waktu lalu. 

Tak sedikit dari netizen yang menyerang pria pemilik nama asli Awwalur Rizqi Al-Firori itu di media sosial. Mereka bahkan meminta Alffy untuk mengembalikan seluruh uang yang telah diberi Doni untuk proyek tersebut. 

"Bikin karya bagus tapi hasil dari donasi kang judi. Eh btw kembaliin tuh uangnya, masa Reza Arap aja yang kena," tulis salah satu netizen seperti dilihat Indozone, Kamis (10/3/2022). 

Tak terima dengan nyinyiran tersebut, Alffy pun memberi tanggapan tegas lewat pernyataan tertulis di Instagram pribadinya. Pria 26 tahun itu menyampaikan bahwa dia mengenal Doni ketika sedang mencari sponsorship untuk merealisasikan proyek besar yang digarapnya untuk perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia. 

"Saudara DS hadir ingin membantu agar proyek ini berjalan. Tentu kami secara alamiah menyambut baik, karena pada situasi kala itu kami pun telah mengajukan proposal ke berbagai pihak/lembaga swasta maupun pemerintahan untuk membantu kami merealisasikan karya istimewa tsb," tulis Alffy. 

Baca juga: Trending di YouTube, Alffy Rev Beri Hadiah Lagu "Wonderland Indonesia" di HUT RI ke-76

"Dana produksi ini tidak saya gunakan untuk pribadi. Seluruh dana tersebut tentunya digunakan untuk segala kebutuhan produksi secara massal," sambungnya. 

Alffy pun menyerahkan segala permasalahan tersebut ke pihak berwajib, untuk memutuskan apakah pihaknya perlu mengembalikan semua dana dari Doni atau tidak.

"Kita tidak perlu berspekulasi berlebihan," ungkap Alffy. 

"Kalaupun memang saya pribadi dinyatakan harus bertanggung jawab, silahkan sita saja semua perangkat komputer animasi saya dan tim yang sedang kami bangun saat ini. Saya rasa itu cukup," pungkasnya. 

Seperti yang diketahui, Mabes Polri menegaskan pihaknya akan melakukan tracing aset maupun aliran dana Doni Salmanan. Beberapa public figure yang terseret dalam kasus itu, yakni Reza Arap. 

Reza Arap sendiri diketahui pernah menerima aliran dana Rp1 miliar dari Doni. 

"Namanya menerima uang hasil tindak pidana, itu kan tidak boleh. Tetapi, kalau ada orang yang tidak tahu, terus telah dikasih tahu, dia ada iktikad untuk mengembalikan itu kan lain. Makanya nanti kita lihat, akan kita lakukan pengembangan," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X