Komedian Priska Baru Segu Ungkap Keluar Dari MLI Malah Dapat Masalah, Kok Bisa?

- Sabtu, 11 Juni 2022 | 20:00 WIB
Priska Baru Segu. (Instagram/@priskabarusegu)
Priska Baru Segu. (Instagram/@priskabarusegu)

Komedian Priska Baru Segu mengungkapkan alasan dirinya tak lagi bergabung di Majelis Lucu Indonesia (MLI). Bahkan dia juga menyebut pasca dirinya keluar dari MLI, dirinya malah mendapat masalah saat berkomedi.

"Tapi semenjak saya keluar di MLI saya langsung kena kasus loh, tapi selama di MLI nggak pernah, keluar MLI baru ngerasain 'oh gitu jadi Coki, jadi Muslim'," kata Priska dalam acara talk show #YourVoiceMatters di M Bloc, Jakarta, Sabtu (11/6/2022).

Priska mengungkap alasan dirinya tidak lagi MLI. Dia menyebut dirinya ingin tampil bebas dimanapun tanpa ada bayang-bayang MLI.

"Kemarin pamit dulu karena kontrak dua tahun jadi terus langsung masuk manajemen yang wow gitu, besar dan itu bikin beberapa panggung saya terbatas, padahal saya baru tapi saya dibatasi sama teman-teman," kata Priska.

Priska menuturkan bahwa saat ini dirinya ingin menjadi seorang komika yang berproses.

"Ada perlombaan ini itu nggak boleh ikutan karena saya ada label MLInya. Karena saya sudah nggak di MLI ya saya sudah komika yang berproses. Pengen berproses aja," sambungnya.

Baca juga: Di Acara #YourVoiceMatters, Cinta Laura Ungkap Media Banyak Bantu Populerkan Dirinya

Lebih jauh Priska menyebut setelah dirinya tak lagi bergabung dalam MLI, dirinya lebih membatasi diri saat mengisi acara. Sebab, dirinya tahu jika saat ini tidak didukung pengacara yang ada di dalam MLI.

"Kalau selama di panggung MLI enggak ada (masalah). Setelah keluar dari MLI aku lebih membatasi diri karena sudah tahu sudah nggak ada pengacara dan sebagainya," beber Priska.

Dalam kesempatan yang sama, bos MLI, Patrick Effendy menyebut MLI memang memiliki tim legal untuk membantu komedian yang bermasalah. Meski begitu, MLI disebutnya akan memberikan support untuk komika yang tersandung masalah pasca tampil memberikan materinya.

"Kami lebih ke support karena kita sama-sama mencari tahu ini sampai mana, kalau lewat kita evaluasi, kita coba lagi tapi goalsnya sama," kata Patrick.

Wajib diketahui, Indozone #YourVoiceMatters ini merupakan konferensi kreatif berdasarkan 3 (tiga) pilar yaitu SPEAK, SHARE, ACTION.

Indozone mengumpulkan para Generasi Muda dan Generasi Z melalui platform dan acara digital untuk berani bicara, dapat berbagi, berdiskusi, serta bertindak dalam setiap kegiatan. #YOURVOICEMATTERS akan membuat Sahabat Indozone untuk BERBICARA!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X